Kamis, April 24, 2025
BerandaBaliBupati Buleleng Sambut BPK Bali, Tegaskan Dukungan Penuh Pemeriksaan Keuangan 2024

Bupati Buleleng Sambut BPK Bali, Tegaskan Dukungan Penuh Pemeriksaan Keuangan 2024

UPDATEBALI.com, BULELENG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buleleng menyambut kedatangan rombongan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali dalam rangka Entry Meeting Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Tahun 2024.

Acara berlangsung di Rumah Jabatan Bupati Buleleng, Jumat, 11 April 2025, dan dihadiri langsung oleh Bupati Buleleng, dr. I Nyoman Sutjidra, Sp.OG bersama Wakil Bupati Gede Supriatna, SH.

Dalam sambutan selamat datangnya, Bupati Sutjidra menegaskan komitmen penuh Pemkab Buleleng untuk mendukung proses pemeriksaan yang dilakukan oleh BPK Bali selama 30 hari, terhitung mulai 9 April hingga 8 Mei 2025.

Baca Juga:  Bupati Suradnyana Harapkan Pengurus PTKA Mampu Jalankan Tujuan Pasemetonan dengan Baik

“Kepada Inspektur Buleleng dan seluruh pimpinan OPD, termasuk para camat, saya minta untuk mendukung sepenuhnya kegiatan pemeriksaan BPK Bali agar dapat berjalan lancar dan sesuai jadwal,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan permohonan maaf apabila nantinya terdapat kendala dalam pendampingan selama proses pemeriksaan berlangsung, mengingat di bulan April terdapat sejumlah agenda dan kegiatan keagamaan umat Hindu, termasuk Hari Raya Galungan.

“Meski demikian, kami tetap berkomitmen mendukung BPK Bali, bahkan saat hari libur nasional dan hari raya,” tambahnya.

Sementara itu, mewakili Kepala Perwakilan BPK RI Provinsi Bali, Pengendali Teknis Yuliarti mengungkapkan empat fokus utama dalam pemeriksaan, yakni: kesesuaian laporan dengan Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP), kecukupan pengungkapan laporan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan, serta efektivitas sistem pengendalian internal.

Baca Juga:  Bupati Buleleng Dukung Desa Sudaji Jadi Destinasi Pariwisata Berkelas Dunia

Yuliarti juga meminta agar seluruh komponen laporan keuangan disiapkan secara lengkap, termasuk laporan realisasi anggaran, laporan perubahan saldo anggaran lebih, neraca, dan laporan arus kas.

Dalam kesempatan tersebut, Yuliarti memberikan apresiasi atas kinerja Pemkab Buleleng yang telah meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK RI selama tiga tahun berturut-turut, dari tahun 2021 hingga 2023. Bahkan secara total, Pemkab Buleleng telah meraih Opini WTP sebanyak sepuluh kali berturut-turut sejak tahun 2014.

Baca Juga:  Selama Lebaran, Polres Bengkayang Dirikan Empat Pospam dan Posyan

“Kami memberikan apresiasi khusus atas capaian tersebut. Semoga tahun ini Pemkab Buleleng kembali berhasil meraih Opini WTP,” ungkapnya.

Yuliarti juga menyampaikan permohonan maaf kepada jajaran OPD jika nantinya pemeriksaan tetap dilaksanakan pada hari libur nasional atau Hari Raya Galungan demi kelancaran proses audit yang dijadwalkan berakhir pada 26 Mei 2025 mendatang.(adv/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments