Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliJasad Perempuan Tanpa Identitas di Pantai Yeh Gangga

Jasad Perempuan Tanpa Identitas di Pantai Yeh Gangga

UPDATEBALI.com, TABANANJasad seorang perempuan ditemukan di pesisir Pantai Yeh Gangga, pada Jumat 12 Januari 2024 siang. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait identitas jasad tersebut, lantaran tidak ditemukan kartu identitas hanya sepeda motor Honda Scoopy dengan Nopol DK 2670 AAJ diperkirakan milik korban.

Kapolsek Tabanan, Kompol I Nyoman Sumantara mengatakan, jasad perempuan tanpa identitas ini diketahui pukul 14.00 wita. Tepatnya di Pesisir Pantai Yeh Gangga tepatnya di depan Rumah Makan Beach Club Br. Yeh Gangga Desa Sudimara Kec/Kab. Tabanan. Ciri-ciri fisik rambut pirang, kulit sawo matang, kuku pakai cat warna biru, tinggi badan kurang lebih 150 cm.

Baca Juga:  Truk Kontainer Terguling di Kerambitan, Sopir Selamat

“korban sudah dibawa ke ruang jenazah RSUD Tabanan, identitas masih kami lakukan penyelesaian,” ucapnya.

Korban pertama kali dilihat oleh saksi disekitar lokasi temuan saat ia bersih bersih di seputaran pantai sekitar pukul 14.15 wita, ia melihat korban. Hanya saja, ia mengira korban sedang berjemur, namun saat didekati tidak menyahut dan dilihat sudah meninggal.

Baca Juga:  Pemkab Tabanan Laksanakan Peringatan Siwaratri Di Pura Dalem Purwa Kubon Tingguh

Saksi kemudian mencari saksi lainnya dekat dengan lokasi temuan yang kemudian mendekati korban dan dilihat sudah tidak bernyawa lalu menghubungi petugas kepolisian.

Disebelah barat penemuan mayat yang berjarak kurang lebih 200 meter ditemukan SPM Honda Scoopy dengan Nopol DK 2670 AAJ diperkirakan milik korban dikuatkan oleh keterangan saksi lainnya dimana sekira pukul 11.40 wita melihat ada seorang perempuan dengan ciri-ciri rambut panjang, badan agak berisi dan mengenakan celana panjang hitam memarkir sepeda motor Scopy Nopol DK 2670 AAJ di bawah pohon ketapang di sebelah barat Restauran Cliffhanger Yeh Gangga.(tia/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments