UPDATEBALI.com, BADUNG – Wakil Bupati (Wabup) Badung, I Ketut Suiasa, yang juga menjabat sebagai Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Bali, menerima audiensi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perguruan Pencak Silat Kertha Wisesa pada Kamis, 5 Desember 2024, di Ruang Tamu Wakil Bupati, Puspem Badung.
Audiensi ini membahas pergantian pengurus DPD Perguruan Pencak Silat Kertha Wisesa yang masa jabatannya berakhir pada tahun 2024. Selain itu, pertemuan juga membahas hasil Musyawarah Daerah (Musda) dan program kerja yang akan dilaksanakan pada tahun mendatang.
Wabup Ketut Suiasa menyampaikan pesan kepada pengurus baru agar tetap menjaga esensi dan stabilitas perguruan, mengingat organisasi ini harus memberikan pengakuan yang sama kepada semua anggotanya.
“Selamat kepada pengurus baru DPD Perguruan Pencak Silat Kertha Wisesa. Saya harap organisasi tetap solid dan menjaga persatuan. Semua perguruan pencak silat di Bali harus terus menjalin hubungan kekeluargaan, sehingga tercipta lingkungan yang harmonis dan terhindar dari perpecahan,” ujar Wabup Suiasa.
Ia juga mengapresiasi prestasi yang telah diraih oleh para atlet pencak silat, baik di tingkat nasional maupun internasional. Selain menambah prestasi, Wabup Suiasa berharap perguruan pencak silat di Bali turut menonjolkan sisi seni dan melibatkan proses filterisasi yang baik dalam setiap pengukuhan.
Ketua DPD Perguruan Pencak Silat Kertha Wisesa, I Ketut Widiana Karya, menyampaikan terima kasih atas sambutan Wabup. Ia juga memaparkan program kerja, termasuk kunjungan DPD ke DPC, pelaksanaan Musda pada Juli 2025, dan undangan bagi Wabup Suiasa untuk hadir dalam perayaan ulang tahun serta Kejuaraan Daerah (Kejurda) yang akan diadakan pada 26 Desember 2024.(den/ub)