Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliSI PRIMA: Solusi Inovatif untuk Mendukung Guru-guru PAUD di Indonesia

SI PRIMA: Solusi Inovatif untuk Mendukung Guru-guru PAUD di Indonesia

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di Indonesia, Ida Ayu Cintiya Nurina, S.Pd., M.Pd, dan timnya telah mengembangkan SI PRIMA (Sistem Informasi Penilaian Rapor PAUD pada Kurikulum Merdeka). Platform inovatif ini ditujukan untuk mendukung guru-guru PAUD dalam proses penilaian dan penyusunan laporan perkembangan anak didik.

Sejak dikenalkan pada tahun sebelumnya, SI PRIMA telah diadopsi oleh lebih dari 50 lembaga PAUD di Indonesia. Dalam tahun ini, tim pengembang SI PRIMA terus berupaya meningkatkan platform ini agar dapat membantu lebih banyak sekolah di Indonesia.

Baca Juga:  PMI Buleleng Gelar Pelatihan Siaga Bencana Berbasis Masyarakat Di Tejakula

“Kami terus mengembangkan dan memperbarui sistem dan fitur SI PRIMA untuk semakin mudah digunakan oleh siapa saja. SI PRIMA telah digunakan sejak tahun 2022 ketika implementasi Kurikulum 13, dan kini disesuaikan dengan penggunaan Kurikulum Merdeka,” ujar Dayu Cintiya pada Rabu 27 Maret 2024.

Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di Indonesia, Ida Ayu Cintiya Nurina, S.Pd., M.Pd, dan timnya telah mengembangkan SI PRIMA
Dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini di Indonesia, Ida Ayu Cintiya Nurina, S.Pd., M.Pd, dan timnya telah mengembangkan SI PRIMA. Sumber foto: Istimewa

Selain mengembangkan platform, Dayu Cintiya dan timnya juga aktif dalam sosialisasi dan pelatihan fitur terbaru SI PRIMA ke berbagai daerah di Indonesia. Pelatihan tersebut telah dilaksanakan di berbagai lokasi, termasuk di Bali, Jawa Timur, dan Kalimantan Selatan, dengan melibatkan guru-guru, kepala sekolah, pengawas TK, dan pemilik yayasan.

Baca Juga:  Universitas Udayana Kukuhkan 18 Guru Besar Tetap, Kini Miliki 214 Guru Besar

Salah satu peserta pelatihan mengungkapkan kepuasannya terhadap SI PRIMA, menyatakan bahwa aplikasi tersebut sangat memudahkan proses pembuatan laporan anak.

Meskipun masih banyak lembaga atau guru yang belum terbiasa dengan Kurikulum Merdeka, SI PRIMA hadir sebagai alternatif pembantu guru dalam membuat laporan penilaian dengan mudah, cepat, dan sesuai ketentuan.

SI PRIMA menyediakan dua format fitur yang dapat digunakan oleh sekolah, yaitu berbasis offline dengan Microsoft Excel, dan online dengan Form dan Google Sheet. Fitur tersebut dirancang sesuai dengan ketentuan Kurikulum Merdeka, dengan berbagai jenis laporan yang tersedia.

Baca Juga:  FT Unud Laksanakan Pengabdian Masyarakat di Karangasem

Dengan fokus pada penyebaran yang lebih luas tahun ini, SI PRIMA berharap dapat menjadi solusi inovatif yang dapat mendukung guru-guru PAUD di seluruh Indonesia dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini.(yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments