Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliPolres Jembrana Amankan Belasan Knalpot Brong dan Narkotika saat Patroli Gabungan

Polres Jembrana Amankan Belasan Knalpot Brong dan Narkotika saat Patroli Gabungan

UPDATEBALI.com, JEMBRANAPolres Jembrana berhasil mengamankan belasan motor yang memakai knalpot brong dan paket narkotika jenis sabu saat menggelar patroli gabungan yang menyasar sejumlah titik rawan di wilayah hukum Polres Jembrana, Sabtu hingga Minggu dini hari 21 Januari 2024.

Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto mengatakan, patroli ini dalam rangka cipta kondisi, mengingat akhir-akhir ini banyak kejadian, sehingga perlu melakukan tindakan, salah satunya yaitu melakukan patroli semua fungsi dan melakukan tindakan-tindakan, mulai dari tindakan persuasif, hingga tindakan represif atau tindakan tegas.

Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk tindak lanjut keluhan warga yang disampaikan melalui program Jumat Curhat dan Lapor Bli beberapa waktu lalu.

Baca Juga:  Pertama Kalinya di Polres Tabanan, Terjaring Pelaku Penyalahguna Narkotika Jenis Hasis

“Ada beberapa yang kami jumpai, yang pertama terkait dengan ada satu kasus narkoba, namun saya belum bisa menyampaikan secara detail karena masih pengembangan yaitu narkoba jenis sabu sabu,” kata AKBP Tri Purwanto kepada para awak media usai memimpin pelaksana patroli.

Disamping itu, kata dia, terkait dengan pelanggaran lalu lintas, pihaknya mengamankan sebanyak 12 sepeda motor yang kedapatan memakai knalpot brong serta dilakukan tilang terhadap pengendaranya.

“Sementara baru terdata sekitar belasan, tapi nanti lebih jelasnya, akan disampaikan lebih lengkapnya. Juga beberapa ada yang tidak membawa surat-surat, kemudian kelengkapan kendaraan lainnya seperti helm, juga spion,” ungkapnya.

Baca Juga:  200 Nakes RS Sanglah Mulai Divaksin Booster Kedua

Perwira dengan pangkat Melati Dua di pundak ini juga menjelaskan, terkait dengan knalpot brong, pihaknya sudah mengeluarkan maklumat yang disampaikan kepada warga baik secara langsung maupun via medsos. Disamping juga tindakan persuasif disampaikan ke bengkel-bengkel, untuk tidak menjual kembali knalpot brong.

“Beberapa media sosial kita sudah siarkan, kita sosialisasikan terkait dengan maklumat. Harapannya, supaya memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, karena kita ketahui dengan knalpot brong cukup mengganggu terutama saat warga beristirahat. Kita sanksi tilang,” jelasnya.

Baca Juga:  Ambil Haluan Terlalu Kekanan di Gerokgak, WNA Eropa Meregang Nyawa

AKBP Tri Purwanto juga memberikan himbauan kepada pelanggar lalu lintas untuk patuh pada peraturan demi keselamatan bersama. Demikian juga menjaga situasi kondusif apalagi menjelang Pemilu 2024.

Dari pantauan di lokasi, patroli gabungan melibatkan semua Kabag Polres Jembrana, Kasat Polres Jembrana, dan 45 personil lainnya. Dua tim patroli menyisir wilayah dari Sawah Gede menuju Batuagung, mengikuti Jalan Hasanudin dari utara dan selatan, fokus pada lokasi kegiatan aksi balap liar, dan tindak pidana.(dik/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments