Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliBadungPeringatan Hari Pahlawan Ke-79 di Kabupaten Badung, Dandim Tegaskan Pentingnya Teladan Pahlawan

Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 di Kabupaten Badung, Dandim Tegaskan Pentingnya Teladan Pahlawan

UPDATEBALI.com, BADUNG – Kabupaten Badung menggelar Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 di Lapangan Pusat Pemerintahan Kabupaten Badung, pada Minggu, 10 November 2024.

Upacara tersebut dipimpin oleh Dandim 1619 Badung, Letkol Infantri I Putu Tangkas Wiratawan, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara. Komandan Upacara adalah Iptu I Putu Sumartono dari Polres Badung. Peringatan kali ini mengusung tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu” dan dihadiri oleh Pj. Sekda Badung IB Surya Suamba, Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti, Wakil Ketua II Made Wijaya, Forkopimda Badung, veteran, Kepala OPD, ASN, TNI/Polri, serta para pelajar.

Sebagai bentuk perhatian dan penghormatan, Pj. Sekda Badung, IB Surya Suamba, menyerahkan bantuan sembako kepada para veteran yang hadir dalam upacara.

Baca Juga:  Dewan Soroti Kehadiran OPD di Sidang Paripurna

Dalam amanat Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf, yang dibacakan oleh Letkol Infantri I Putu Tangkas Wiratawan, ditekankan bahwa Indonesia patut bersyukur atas banyaknya pahlawan yang telah berjuang dengan pengorbanan besar untuk membentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

“Para pahlawan ini adalah patriot bangsa yang telah mengorbankan jiwa dan raganya untuk meraih kemerdekaan yang kini kita nikmati,” jelas Dandim.

Tema “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu” mengandung pesan agar semua tindakan dan pikiran kita senantiasa diilhami oleh semangat kepahlawanan.

Baca Juga:  Revitalisasi Pasar Umum Negara Dimulai, Bupati Jembrana Target Rampung Juli 2024

“Mencintai negeri kita berarti memberikan sumbangsih untuk kemajuan Bangsa Indonesia. Tantangan perjuangan kini berbeda, namun tetap membutuhkan semangat yang sama, yaitu perjuangan melawan kemiskinan dan kebodohan,” imbuhnya.

Usai upacara, Pj. Sekda Badung IB Surya Suamba menegaskan pentingnya menghormati dan menghargai jasa para pahlawan.

“Tanpa perjuangan mereka, kita tidak akan bisa menikmati pembangunan seperti saat ini. Pemerintah berkomitmen untuk terus memperhatikan para veteran yang telah memperjuangkan kemerdekaan. Melalui momentum ini, kami mengajak generasi muda untuk meneladani semangat perjuangan para pahlawan dalam membangun bangsa,” ujar Surya Suamba.

Baca Juga:  Wabup Suiasa Hadiri Karya Ngenteg Linggih di Banjar Adat Kung Dalung

Sementara itu, Ketua DPRD Badung I Gusti Anom Gumanti menyampaikan bahwa sebagai generasi penerus bangsa, sudah seharusnya kita menghormati jasa para pahlawan.

“Mari kita isi kemerdekaan dengan semangat juang tinggi untuk menjaga stabilitas di semua tingkatan, baik daerah, provinsi, maupun nasional. Pemerintah akan terus berusaha memberikan penghargaan terbaik bagi para veteran, karena jasa mereka tidak dapat diukur dengan apapun,” tambahnya.

Peringatan Hari Pahlawan ini menjadi momen penting untuk menumbuhkan semangat perjuangan dan cinta tanah air, sekaligus sebagai penghargaan terhadap para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan dan kemajuan Indonesia.(den/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments