Senin, Maret 10, 2025
BerandaKesehatanKasus COVID-19 di China Melonjak, Kedubes AS Tunda Layanan Visa

Kasus COVID-19 di China Melonjak, Kedubes AS Tunda Layanan Visa

 

UPDATEBALI.com, BEIJING – Kedutaan Besar Amerika Serikat di Beijing dan sejumlah konsulatnya di kota-kota besar di China menangguhkan pelayanan visa akibat lonjakan infeksi COVID-19 di negara itu, kata Kedubes AS, Jumat (16/12/2022).

Pelayanan hanya diberikan secara terbatas untuk permohonan paspor dan kekonsuleran darurat.

Permohonan visa di semua tempat dibatalkan dan pemohon diharuskan menjadwalkan kembali janji wawancara, kata Kedubes AS.

Selain di Beijing, beberapa konsulat AS yang menghentikan pelayanan permohonan visa berada di Shanghai, Guangzhou, Shenyang, dan Wuhan.

Kedutaan Besar RI di Beijing sebelumnya juga telah mengeluarkan pengumuman serupa.

{bbbanner}

Lonjakan COVID-19 di Beijing telah menyebabkan KBRI tutup hingga Selasa (20/11/2022).

Baca Juga:  Dishub Bali Targetkan Ubud Sebagai Lokasi Kedua Penerapan Kendaraan Listrik

Sementara itu, sejumlah pakar epidemiologi memperkirakan gelombang COVID-19 di China akan mencapai puncaknya pada Januari-Februari 2023, bersamaan dengan musim libur Tahun Baru Imlek.(ub/antara)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments