Jumat, April 25, 2025
BerandaNewsHadiri HUT ke-40 SMPN 2 Bangli, Wabup Wayan Diar Tekankan Pentingnya Pendidikan...

Hadiri HUT ke-40 SMPN 2 Bangli, Wabup Wayan Diar Tekankan Pentingnya Pendidikan Karakter

 

UPDATEBALI.com, BANGLI – Wakil Bupati Bangli menghadiri kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Bangli untuk mempererat silaturahmi antara warga Sekolah dengan pihak Pemerintah, instansi Pendidikan  Di Kabupaten Bangli, Senin (10/10/2022) di SMPN 2 Bangli. 

Dalam sambutannya I Wayan Diar mengucapkan ucapan selamat ulang tahun yang  ke 40 kepada SMPN 2 Bangli, semoga di umurnya yang ke 40, bisa meningkatkan prestasi dan membuat berbagai terobosan serta inovasi- inovasi baru demi kemajuan pendidikan di Kabupaten Bangli. 

Baca Juga:  Distan Denpasar Gelar Surveilans dan Monitoring Guna Antisipasi Resiko Penyakit Hewan Menular Strategis

Wakil Bupati berharap kedepannya SMPN 2 Bangli yang ada di Kelurahan Kubu ini dapat bersaing dengan SMPN lain di Kabupaten Bangli maupun di luar Kabupaten Bangli dan meminta kepada Kepala sekolah untuk melakukan pengawasan dan pembinaan kepada para Guru yang ada di SMPN 2 Bangli sekaligus membuat suatu terobosan baru, agar orang tua murid yang mempunyai Anak-anak dan potensi bagus, mau menyekolahkan anaknya di SMPN 2 Bangli.

Sementara Ketua Hari Ulang Tahun( HUT) 40 SMPN 2 Bangli Sapta Adi melaporkan kegiatan Serangkian HUT sudah dimulai dari tanggal 3 Oktober sampai dengan 9 Oktober Yang  diikuti siswa siswi SMPN 2 Bangli meliputi: lomba matematika dan sains, lomba tiktok challenge, pesramaan kilat, lomba mesatue Bali, lomba nyanyi solo, tari condong, story'telling, baca puisi, lomba busana adat ke pura , jalan santai dan bakti sosial. Kegiatan HUT SMPN 2 Bangli mengambil Tema "Kemilau Dwi SpenBa" yang  memiliki arti akronim dari Kreativitas, mandiri, inovatif, lugas, aktif dan unggul.

Disisi lain Kepala SMPN 2 Bangli I Wayan Agus Suardana S,PD menyatakan jumlah anak didiknya terdiri dari 231 siswa putra dan 220 siswa putri dengan total 451 siswa sementara jumlah pegawai 25 orang ditambah 44 guru pendidik. kata Agus HUT SMPN 2 Bangli baru pertama kali dilaksanakan berkat dukungan dari pemerintah Kabupaten Bangli , orang tua siswa ,para donatur dan lainnya.

Baca Juga:  Bahas LKPJ Tahun 2022, Bupati Sanjaya Sampaikan Apresiasi kepada DPRD Tabanan

"Kami ucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak sehingga pelaksanaan HUT berjalan lancar sesuai harapan" ungkap  Agus Suardana.

Acara Ulang Tahun SMP 2 Bangli ditutup  dengan pemotongan tumpeng dan penyerahan  hadiah bagi pemenang lomba oleh Wakil Bupati  Bangli, didampingi Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kabupaten Bangli, I Komang Pariartha.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments