Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliDinas Damkar Denpasar Lakukan Penyemprotan di Kawasan TPA Suwung untuk Cegah Kebakaran

Dinas Damkar Denpasar Lakukan Penyemprotan di Kawasan TPA Suwung untuk Cegah Kebakaran

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar kembali melaksanakan penyemprotan air di Kawasan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Suwung pada Jumat, 11 Oktober 2024.

Kegiatan ini dilakukan secara rutin sebagai langkah antisipatif untuk mencegah kebakaran di kawasan tersebut.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar, I Made Tirana, menjelaskan bahwa penyemprotan ini bertujuan untuk mendinginkan area TPA Suwung, terutama mengingat kondisi cuaca yang cukup panas di Bali, khususnya di Kota Denpasar.

Baca Juga:  Wawali Arya Wibawa Dampingi Kunjungan Menteri PPN Suharso Manoarfa Tinjau TPA Suwung

“Kami rutin melaksanakan pendinginan di Kawasan TPA Suwung untuk mengantisipasi risiko kebakaran,” ujarnya.

Tirana juga menekankan bahwa tumpukan sampah di TPA Suwung sangat riskan terbakar, terutama saat cuaca panas dan curah hujan rendah.

“Sampah yang memiliki kandungan gas metan sangat berisiko terbakar, jadi kami berharap upaya pencegahan ini dapat berjalan optimal,” tuturnya.

Baca Juga:  Dewa Gede Rai Sebut Selama KTT G20 TPA Suwung Ditutup

Selain itu, Dinas Pemadam Kebakaran juga mengimbau masyarakat yang beraktivitas di kawasan TPA Suwung agar senantiasa berhati-hati. Masyarakat diingatkan untuk tidak merokok dan menghindari kegiatan yang berkaitan dengan api.

“Kami berharap masyarakat dapat mengurangi aktivitas yang bisa memicu api, sehingga upaya pencegahan kebakaran dapat terus dioptimalkan,” harap Tirana.

Dengan langkah-langkah ini, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Denpasar berkomitmen untuk menjaga keselamatan dan mencegah potensi kebakaran di kawasan TPA Suwung. (per/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments