UPDATEBALI.com, DENPASAR – Satu lagi, tempat nongkrong baru hadir di Kota Denpasar, adalah Cafe Cuanmology, tempat kongko dan rumah baru untuk Cuan Troopers yang suka trading, berinvestasi di didukung Sucor Sekuritas.
Grand opening Cuanmology by Sucor Sekuritas dihadiri OJK Bali, Bursa Efek Indonesia di Jalan Mahendradatta Selatan, Padangsambian, Denpasar Barat, Jumat (10/6/2022).
Dalam grand opening Cuanmology by Sucor Sekuritas cabang Bali sang Owner, Anak Agung Ngurah Ananta Wijaya mengatakan, hadirnya Cuanmology by Sucor Sekuritas diharapkan bisa mengedukasi generasi milenial yang ingin lebih mendalam memahami trading/dunia saham serta mengajak hidup sehat dengan berolahraga.
“Cafe Cuanmology tidak hanya menyajikan makanan tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat yang ingin mempelajari dunia saham,” kata Owner Cafe Cuanmology.
Owner Cafe Cuanmology menambahkan pihaknya yang bekerjasama dengan Fitness Plus Malboro memberikan promo kepada member yang ingin bergabung dengan biaya Rp. 4.000.000 selama setahun.

Bernadus Wijaya selaku CEO Sucor Sekuritas, menjelaskan Sucor Sekuritas sudah berdiri sejak tahun 1989 dengan jumlah peserta 60 ribu anggota, trading value terbesar pada tahun 2021 sebesar Rp. 104 triliun. Sucor Sekuritas sudah masuk lima besar di Indonesia dibidang saham. Saat ini Sucor Sekuritas sudah memiliki 30 cabang yang tersebar di 14 provinsi di Indonesia.
“Sucor Sekuritas memiliki misi untuk mengedukasi masyarakat khususnya kaum milenial dalam memanajemen keuangan untuk menghadapi keadaan terpuruk seperti pandemi beberapa tahun terakhir,” jelas Bernadus Wijaya.
Bernadus Wijaya menambahkan, Pertumbuhan ekonomi di Bali berangsur-angsur membaik dikarenakan pandemi yang mulai melandai dilihat dari Bandara I Gusti Ngurah Rai sudah menunjukkan peningkatan kedatangan wisatawan ke Bali, sehingga potensi masyarakat melakukan investasi mulai meningkat kembali.
Grand opening Cuanmology by Sucor Sekuritas ditutup dengan pemotongan tumpeng serta mengadakan talk show.(den/ub)