UPDATEBALI.com, TABANAN – Dalam rangka meningkatkan partisipasi pemilih pemula dalam Pilkada serentak serta memperluas wawasan kebangsaan dan pemahaman tentang bahaya narkotika, Pemerintah Kabupaten Tabanan menyelenggarakan kegiatan pendidikan politik bagi generasi muda.
Kegiatan ini, yang diinisiasi oleh Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., juga dirangkaikan dengan lomba Stand Up Comedy Tabanan sebagai bagian dari peringatan Bulan Bung Karno VI Tahun 2024.
Acara yang berlangsung di Gedung Kesenian I Ketut Marya pada Jumat, 21 Juni 2024, ini dihadiri dengan antusias oleh 700 siswa SMA/SMK se-Kabupaten Tabanan. Turut hadir jajaran Forkopimda Tabanan atau yang mewakili, pimpinan OPD terkait di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tabanan, para juri, dan undangan lainnya.
Pembukaan acara dimeriahkan oleh penampilan para peserta stand up comedy yang mengangkat tema “Pemuda Tabanan Generasi Emas Bebas Narkoba”. Ajang ini tidak hanya menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengekspresikan kreativitas mereka, tetapi juga untuk menyampaikan pesan pentingnya menjauhi narkoba.
Dalam sesi pendidikan politik yang dimoderatori oleh I Putu Weda Subawa, Bupati Sanjaya mengingatkan para siswa tentang perjalanan sejarah Bung Karno, presiden pertama Indonesia, yang berjuang untuk kemerdekaan Indonesia dan memproklamasikan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.
“Pendidikan politik ini bertujuan agar anak-anak kita mewarisi semangat perjuangan para pahlawan kita,” ujar Sanjaya.
Bupati Sanjaya juga berbagi kisah perjalanan pendidikannya dan keterlibatannya dalam berbagai organisasi sejak muda. Ia mendorong para siswa untuk aktif dalam organisasi, seperti OSIS di sekolah, untuk mengembangkan karakter dan keterampilan kepemimpinan.
“Pendidikan adalah penting, tetapi yang lebih penting adalah memiliki mental, nilai juang, dan spirit untuk membangun daerah ini,” tegasnya.
Ia juga mengingatkan pentingnya memegang teguh nilai-nilai empat pilar kebangsaan: Pancasila, NKRI, Bhineka Tunggal Ika, dan UUD 1945.
“Ini adalah pegangan teguh yang harus diajarkan dan ditanamkan oleh para guru,” imbuhnya.
Bupati Sanjaya berharap bahwa melalui pendidikan politik ini, generasi muda dapat lebih memahami dan tertarik pada dunia politik, terutama menjelang Pilkada Serentak pada 27 November 2024.
“Partisipasi dalam pemilu menunjukkan kontribusi dalam membangun Tabanan dan Bali,” jelasnya.
Acara juga dimeriahkan dengan kuis bertema Bulan Bung Karno, yang disambut antusias oleh para siswa. Bupati Sanjaya menyampaikan apresiasinya terhadap keberanian dan mental yang ditunjukkan oleh generasi muda Tabanan.
“Pendekatan kepada generasi Z memerlukan metodologi yang tidak sederhana, namun dengan semangat bersama, kita bisa mewujudkan Tabanan Era Baru yang Aman, Unggul, dan Madani,” tuturnya.
Ketua panitia acara, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Tabanan, Drs. Putu Dian Setiawan, menyampaikan terima kasih kepada Bupati Tabanan atas ide dan dukungan penuh yang diberikan untuk kegiatan ini. Ucapan terima kasih juga disampaikan kepada semua pihak yang terlibat dalam kelancaran acara, terutama para siswa SMA/SMK di Tabanan yang antusias mengikuti kegiatan ini. (den/ub)