Rabu, Maret 12, 2025
BerandaBaliWawali Arya Wibawa Hadiri Pujawali ke-XIX di Bogor, Wujudkan Keharmonisan Umat Hindu

Wawali Arya Wibawa Hadiri Pujawali ke-XIX di Bogor, Wujudkan Keharmonisan Umat Hindu

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Wakil Walikota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa, menghadiri Karya Pujawali ke-XIX di Pura Parahyangan Agung Jagatkartta, Gunung Salak, Bogor, Jawa Barat, pada Selasa, 17 September 2024.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kota Denpasar Ny. Sagung Antari Jaya Negara, Ketua GOW Kota Denpasar Ny. Ayu Kristi Arya Wibawa, Ketua Gatriwara Kota Denpasar Ny. Purnawati Ngurah Gede, Bendesa se-Kota Denpasar, serta anggota WHDI Kota Denpasar yang turut ngayah menarikan Tari Rejang Renteng dan Rejang Sari.

Baca Juga:  Bupati Sanjaya Dukung Penuh Pembangunan Pura Luhur Batukau di Tabanan

Usai melaksanakan persembahyangan, Arya Wibawa menyampaikan bahwa Pujawali ke-XIX di Pura Parahyangan Agung Jagatkartta ini merupakan momentum penting bagi umat Hindu untuk menjaga keharmonisan melalui penerapan Tri Hita Karana.

“Upacara Dewa Yadnya ini menjadi sarana bagi umat Hindu untuk menggali nilai-nilai spiritual, khususnya dalam mengimplementasikan Tri Hita Karana, yaitu menjaga keharmonisan antara manusia, alam, dan Tuhan. Kami berharap upacara ini memancarkan energi positif dan menetralisir hal-hal negatif, sehingga tercipta harmonisasi yang membawa kedamaian bagi umat Hindu di mana pun berada,” ujar Arya Wibawa.

Baca Juga:  Astra Motor Bali Bagikan Cara Gunakan Motor Kopling di Jalan Tanjakan dan Turunan

Ketua Panitia Pujawali ke-XIX, I.B. Alit Wiratmaja, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota Denpasar dan seluruh rombongan, terutama kepada yang telah ngayah menarikan Tari Rejang Renteng dan Rejang Sari.

“Puncak Karya Pujawali ke-XIX ini dipuput oleh Ida Pedanda Istri Tembau, Griya AAN Klungkung. Kami sangat berterima kasih kepada seluruh pemedek yang dengan antusias ngayah dan melakukan persembahyangan. Semoga melalui Pujawali ini, keharmonisan dan kerahayuan bagi seluruh umat semakin terjaga,” ucapnya.

Baca Juga:  Arab Saudi dan Amerika Serikat Bersitegang Akibat Pemotongan Minyak OPEC+

Acara ini diharapkan dapat mempererat hubungan spiritual umat Hindu, serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan dalam kehidupan sehari-hari. (per/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments