Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliAstra Motor Bali Gelar Pelatihan Keselamatan Berkendara untuk Guru-Guru di SMK Negeri...

Astra Motor Bali Gelar Pelatihan Keselamatan Berkendara untuk Guru-Guru di SMK Negeri 1 Manggis

UPDATEBALI.com, DENPASARAstra Motor Bali kembali menggelar kegiatan penyebaran informasi tentang keselamatan berkendara, kali ini menyasar guru-guru di SMK Negeri 1 Manggis.

Sebanyak 45 peserta yang terdiri dari para guru diajak mengenal prediksi bahaya dengan harapan bisa selalu #Cari_Aman di manapun berada. Kegiatan ini berlangsung di ruang pertemuan sekolah dengan antusiasme yang tinggi dari para peserta, pada Selasa, 11 Juni 2024.

Acara dibuka dengan kuis online yang menguji pemahaman umum terkait keselamatan berkendara. Setelahnya, Safety Riding Instructor Astra Motor Bali, Yosepth Klaudius, memulai materi dengan menayangkan video yang mengajak peserta untuk menebak kejadian yang akan terjadi ketika prediksi bahaya meleset. Para peserta memahami bahwa kesalahan dalam menganalisis bahaya dapat berujung pada kecelakaan.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Road Show Hadiri Ngaben Bersama di Tiga Desa di Kecamatan Pupuan dan Marga

Materi pelatihan juga meliputi pengingat tentang kelengkapan berkendara seperti penggunaan helm, jaket, sepatu, dan sarung tangan. Selain itu, teknik pengereman yang benar, teknik menikung yang tepat, dan cara menjaga keseimbangan dalam berkendara juga disampaikan. Di sesi akhir, peserta yang berhasil menjawab kuis dengan baik diberi hadiah berupa helm sebagai bentuk apresiasi.

Baca Juga:  Dukung Pelestarian Budaya, Astra Motor Bali Meriahkan Gelaran Sesetan Heritage Omed-omedan Festival 2023

PIC Safety Riding & Community Promotion Astra Motor Bali, Ngurah Iswahyudi, yang juga mengisi materi saat itu menyebutkan bahwa edukasi dengan metode kolaborasi ini dilakukan secara berkala.

“Kunjungan ke sekolah tidak hanya memberikan pemahaman kepada siswa tapi juga kepada para guru dan staf pengajar yang sekaligus bisa menjadi pengawas siswa, mengingatkan untuk selalu #Cari_Aman,” ujar Iswahyudi.

“Edukasi yang kami lakukan ini sebagai bagian dari upaya untuk merubah perilaku berkendara dan menyadarkan pengguna kendaraan roda dua agar selalu berhati-hati di jalan raya. Di lingkungan sekolah ini, potensi blindspot dan padatnya kendaraan besar yang melintas sangat tinggi. Selaras dengan program sinergi bagi negeri, kami berharap edukasi yang diberikan dapat ditularkan ke lingkungan terdekat dan tetap ingat #Cari_Aman,” tambahnya.

Baca Juga:  Jenasah Misterius Ditemukan di Puncak Gunung Agung, Evakuasi Masih Terkendala Cuaca

Dengan kegiatan ini, Astra Motor Bali berkomitmen untuk terus meningkatkan kesadaran akan keselamatan berkendara di berbagai kalangan, termasuk para pendidik yang memiliki peran penting dalam menanamkan nilai-nilai keselamatan kepada generasi muda. (ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments