Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliWujudkan Indonesia Emas 2045, Pjs Bupati Jembrana Serukan Peran Pemuda dalam Pembangunan

Wujudkan Indonesia Emas 2045, Pjs Bupati Jembrana Serukan Peran Pemuda dalam Pembangunan

UPDATEBALI.com, JEMBRANAPemerintah Kabupaten Jembrana menggelar apel bendera dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Lapangan Pecangakan Negara, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, pada Senin, 28 Oktober 2024.

Apel tersebut dipimpin oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara, sebagai Inspektur Upacara, sementara I Made Prabhawa Kamajaya, Ketua Bidang VIII Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Jembrana, bertindak sebagai Pemimpin Upacara.

Acara yang berlangsung khidmat ini dihadiri oleh anggota Forkopimda Jembrana, kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Jembrana, TNI, Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN), organisasi kemasyarakatan, serta para pelajar.

Baca Juga:  Gandeng Sejumlah Instansi Terkait, Ketua TP PKK Provinsi Bali Harapkan Program 'Menyapa dan Berbagi' Tepat Sasaran

Dengan mengusung tema “Maju Bersama Indonesia Raya,” peringatan ini mengandung pesan untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan demi mencapai kondisi Indonesia yang lebih besar dan sejahtera.

Dalam sambutannya, Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Ario Bimo Nandito Ariotedjo, yang dibacakan oleh Pjs Bupati Jembrana, menekankan pentingnya menginternalisasikan nilai-nilai Sumpah Pemuda 1928 untuk memperkuat kesadaran dan karakter bangsa Indonesia dalam menghadapi perubahan yang cepat.

Baca Juga:  Tindak Lanjut Arahan Pj. Gubernur Guna Mengatasi Inflasi, Kunjungan Lapangan Rencana Pembangunan Pasar Induk Mulai Dilakukan

“Nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi Sumpah Pemuda 1928 harus selalu didengung-dengungkan untuk menguatkan karakter bangsa,” tegas I Ketut Sukra Negara saat membacakan sambutan tersebut.

Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini juga bertepatan dengan masa transisi pemerintahan baru yang ditargetkan untuk mewujudkan pembangunan jangka menengah dan panjang menuju Indonesia Emas 2045.

Baca Juga:  Euforia Malam 'Semarak Buleleng Berbangga', Jumlah Transaksi pada Malam Pertama Capai Ratusan Juta

Pjs Bupati berharap pemuda Indonesia dapat berperan aktif dalam berbagai sektor pembangunan, termasuk dalam agenda Sustainable Development Goals (SDGs) yang digagas oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa.

“Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam Pembangunan Nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan,” tambahnya.

Dengan semangat Sumpah Pemuda, diharapkan generasi muda di Kabupaten Jembrana dapat berkontribusi lebih dalam pembangunan daerah dan bangsa. (yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments