Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliUsai Kekalahan Laga Perdananya, Bali United Fokus Perbaiki Finishing

Usai Kekalahan Laga Perdananya, Bali United Fokus Perbaiki Finishing

UPDATEBALI.com, GIANYAR – Bali United mengevaluasi kesalahan setiap pemain pada laga Minggu pertama sebagai bentuk antisipasi menghadapi laga dalam kompetisi selanjutnya di Liga 1 Indonesia 2023/2024.

“Kami harus kurangi kesalahan individu dan memperbaiki finishing untuk bisa cetak gol ke gawang lawan,” kata Pelatih Bali United Stefano Cugurra di Gianyar, Rabu 05 Juli 2023.

Tim pelatih harus menerapkan kerja keras ekstra dalam latihan pemain baik fisik, taktik dan teknik serta memperbaiki kesalahan pemain pada laga pembuka kompetisi kasta teratas klub sepak bola Tanah Air itu.

Baca Juga:  Skor Imbang 1-1 Antara Bali United dan Persik Kediri Dalam Pertandingan Liga 1 Indonesia 2023/2024

Tim yang dijuluki Serdadu Tridatu itu berkaca pada laga pembuka di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Sabtu 1 Juli 2023 yang memberikan kemenangan skor satu untuk tim tamu yakni PSS Sleman.

Gol tunggal pemain lawan, Ricky Cawor pada menit 47 ke gawang Adilson Maringa menjadi pelajaran berharga skuad tuan rumah untuk menatap pekan berikutnya.

Gawang Adilson dijebol tim tamu karena memanfaatkan momentum kekosongan lini belakang Bali United.

Untuk itu, seluruh lini akan menjadi fokus pada evaluasi permainan tim pelatih.

Baca Juga:  Pemprov Bali Dorong RSBM Capai Standar Global untuk Wisata Kesehatan

Sementara itu, berdasarkan data Lapangbola yang menyediakan statistik kompetisi mencatat laga Bali United melawan PSS Sleman itu menempati posisi keempat dari sisi waktu yang efektif dari sembilan pertandingan di pekan pertama Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.

Waktu efektif sendiri adalah waktu ketika bola dalam keadaan aktif atau on play yang digunakan untuk mengetahui intensitas permainan.

Semakin tinggi waktu efektif maka semakin banyak aksi yang dilakukan oleh pemain dalam 90 menit waktu normal.

Bali United dan PSS Sleman pada pekan pertama ini memiliki waktu efektif sebesar 41 menit 33 detik.

Baca Juga:  Wawali Arya Wibawa Hadiri Karya Atiwa-tiwa, Manusa Yadnya Lan Atma Wedana Desa Adat Ubung

Sementara itu, laga paling efektif terjadi antara Dewa United FC menjamu Arema FC sebesar 47 menit 54 detik.

Pertandingan antara Bali United dengan PSS Sleman selain memiliki waktu efektif keempat, juga menjadi tim paling tinggi dengan peluang tembakan terbanyak.

Bali United memiliki 19 tembakan berbanding lima tembakan dari PSS Sleman.

Ada pun pertandingan selanjutnya, Bali United akan menghadapi tuan rumah Borneo FC Samarinda pada Sabtu 8 Juli 2023 di Stadion Segiri, Samarinda.(ub/antara)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments