Sabtu, April 26, 2025
BerandaBaliTP PKK Provinsi Bali Gelar Aksi Sosial untuk Mendukung Pencegahan Stunting di...

TP PKK Provinsi Bali Gelar Aksi Sosial untuk Mendukung Pencegahan Stunting di Kabupaten Gianyar

UPDATEBALI.com, GIANYAR – Dalam upaya pencegahan dan penurunan prevalensi stunting di Provinsi Bali, Tim Penggerak PKK (TP. PKK) Provinsi Bali telah menggelar kegiatan aksi sosial yang meriah di Kabupaten Gianyar. Acara ini diselenggarakan di Wantilan Jaba Pura Gunung Raung, Desa Taro, Tegalalang pada Jumat 3 November 2023.

Kegiatan yang bertajuk “Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali Berkunjung dan Berbagi dalam rangka Mendukung Pencegahan Stunting di Kabupaten/Kota se-Bali” ini melibatkan Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali, Ny. Ida Mahendra Jaya, bersama Pj. Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa, Sekretaris Daerah Kabupaten Gianyar I Dewa Gede Alit Mudiarta, Pj. Ketua TP. PKK Kabupaten Gianyar Ny. Widiastuti Wirasa, serta berbagai instansi terkait lainnya.

Baca Juga:  Insentif Bendesa Hingga Sulinggih di Gianyar Cair

Dalam kegiatan tersebut, mereka menyalurkan bantuan kepada 50 balita yang berisiko mengalami stunting, yaitu gangguan pertumbuhan pada anak-anak. Bantuan yang diberikan terdiri dari lima kilogram beras, satu krat telur, enam kotak susu, dan perlengkapan sikat gigi beserta pasta gigi.

Tidak hanya itu, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali juga menyerahkan secara simbolis “Paket Olahan Ikan,” sementara Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali memberikan bantuan berupa 500 butir telur, 50 ekor bibit ayam kampung, 500 pohon bibit cabe, dan botol pupuk organik cair kepada Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Gianyar.

Selain memberikan bantuan, kegiatan aksi sosial ini juga mencakup beragam kegiatan, mulai dari pelaksanaan Posyandu dengan sistem 7 langkah, penyediaan PMT (Pemberian Makanan Tambahan) berbahan pangan lokal lengkap dengan resepnya, hingga senam lansia.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Bangga Desa Beraban dan Dauh Peken ditetapkan Desa Ramah Perempuan dan Peduli Anak Bersinar

Dalam sambutannya, Ny. Ida Mahendra Jaya menekankan arti pentingnya menjaga pertumbuhan anak-anak dan mencegah stunting. Ia mengingatkan bahwa anak-anak adalah aset bangsa yang harus dijaga dengan baik. Keberadaan tim PKK di sini bertujuan untuk mengumpulkan informasi akurat tentang kondisi balita dan memberikan bantuan yang dibutuhkan untuk mengatasi masalah stunting.

“Kita tidak ingin anak-anak penerus kita di masa depan tidak dapat berkompetisi dan hidup layak karena tumbuh kembangnya terganggu. Saya titip ibu-ibu, tolong dijaga dan dirawat anak-anak ibu, karena itu aset bangsa kita,” lanjutnya.

Setelah menyerahkan bantuan di Wantilan Jaba Pura Gunung Raung, Desa Taro, Pj. Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bali beserta rombongan melaksanakan kunjungan ke tiga rumah warga yang anak-anaknya berisiko mengalami stunting.

Baca Juga:  Cegah Stunting, Rai Wahyuni Sanjaya Berikan PMT dan APE pada TK Negeri Pembina dan TK Pertiwi

Sementara itu, Pj. Bupati Gianyar I Dewa Tagel Wirasa mengapresiasi langkah yang diambil oleh Pj. Ketua TP. PKK Provinsi Bali dalam mendukung tugas-tugas Pj. Gubernur Bali dalam penanganan stunting. Ia merasa terhormat karena salah satu desa di Kabupaten Gianyar, yaitu Desa Taro, menjadi tujuan kunjungan tim tersebut.

Dewa Tagel Wirasa menambahkan bahwa melihat masih adanya balita yang berpotensi mengalami stunting, pemerintah bersama pihak-pihak terkait terus berkolaborasi melakukan intervensi terhadap penanganan stunting. Upaya ini dijalankan secara berkelanjutan untuk mencapai hasil yang lebih baik dalam mencegah stunting di masa depan.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments