UPDATEBALI.com, BULELENG – Usai hampir satu minggu dikabarkan hilang tanpa jejak, kini Kakek berusia 80 tahun asal Dusun Pondok, Desa Petandakan, Buleleng bernama Gede Sedana ditemukan sudah tidak bernyawa di jurang dekat rumahnya, pada Senin 21 Agustus 2023 sekitar pukul 10.00 Wita.
Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Darma Diatmika mengatakan, awalnya peristiwa itu pertama kali ditemukan seorang warga Desa Sarimekar, Buleleng bernama Putu Merta (45). Kala itu saksi hendak mencari madu di dekat tempat dugaan korban hilang.
“Saksi memang sering ke kebun termasuk tempat korban jatuh untuk cari lebah madu,” Ucap Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Darma Diatmika.
Namun saat itu, Merta mencium bau busuk karena penasaran akhirnya Ia menelusuri sumber bau tersebut. Tidak jauh dari tempatnya tampak seorang laki-laki tua tergeletak disemak-semak bambu masih menggunakan pakaian lengkap.
Melihat hal itu, Merta tidak berani mendekat dan memilih melaporkan temuannya kepada aparat Desa Petandakan. Benar saja setelah dicek ternyata itu kakek yang hilang satu minggu yang lalu. Jenazah tersebut pun langsung dievakuasi dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan luar.
“Dugaan sementara karena korban sudah linglung karena umur, kemungkinan terpleset. Kondisinya sudah membusuk,” Jelas AKP Darma.
Sebelumnya, kakek Sedana dikabarkan hilang, pada Selasa 15 Agustus 2023. Pihak keluarga sempat curiga kakek tersebut jatuh ke dalam jurang sedalam 20 meter lantaran lokasinya yang berada tidak jauh dari rumah korban. Namun saat dicek kelokasi dugaan tidak ada tanda-tanda tersebut.(dna/ub)