UPDATEBALI.com, DENPASAR – Kelurahan Peguyangan menggelar kegiatan Rembug Stunting yang diadakan pada 22-23 Agustus 2024 di kantor kelurahan setempat. Acara ini dibuka secara resmi oleh Lurah Peguyangan, I Gede Sudi Arcana, dan turut dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kelurahan Peguyangan, Ny. Dian Ekawati Arcana.
Rembug Stunting ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para Kader Posyandu, Kader Tim Pendamping Keluarga (TPK), dan Kepala Lingkungan (Kaling) mengenai langkah-langkah yang harus diambil ketika menemukan balita berisiko stunting di wilayah mereka.
Hasil dari diskusi ini nantinya akan diusulkan untuk dimasukkan ke dalam Rencana Kerja Anggaran (RKA) Kelurahan, mencakup kegiatan dan pengadaan yang diperlukan untuk penanggulangan stunting.
Setelah Rembug Stunting selesai, kegiatan dilanjutkan dengan Pelatihan Pembuatan Makanan Tambahan (PMT) berbahan lokal untuk balita dan ibu hamil pada tanggal 23 Agustus 2024 di Balai Banjar Prajasari, Kelurahan Peguyangan. Pelatihan ini difasilitasi oleh Puskesmas Denut III yang menyediakan materi, bahan, dan alat-alat pendukung.
“Dari pelatihan pembuatan PMT ini, kami berharap para kader posyandu di setiap lingkungan memiliki pengetahuan tambahan terkait pembuatan PMT sehat bagi balita dan ibu hamil,” ujar Sudi Arcana. Ia juga menekankan pentingnya penerapan ilmu yang didapat selama pelatihan dalam setiap kegiatan posyandu di lingkungan masing-masing. Kegiatan ini diikuti oleh perwakilan kader dari seluruh Banjar di Kelurahan Peguyangan.
Dengan adanya kegiatan ini, Kelurahan Peguyangan berharap dapat meningkatkan kualitas kesehatan ibu dan balita, serta menekan angka stunting di wilayah mereka. (per/ub)