Jumat, April 25, 2025
BerandaNewsKecelakaan Libatkan Dua Motor di Jembrana, Satu Pengendara Masih SMP

Kecelakaan Libatkan Dua Motor di Jembrana, Satu Pengendara Masih SMP

 

UPDATEBALI.com, JEMBRANA – Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Udayana, Kelurahan Banjar Tengah, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Rabu 10 Mei 2023.

Beruntung tidak ada korban jiwa, namun kedua pengendara mengalami luka luka. Salah satu pengendara masih duduk di bangku SMP.

Dari informasi yang diperoleh, kecelakaan terjadi sekitar pukul 16:20 Wita.

Kecelakaan melibatkan dua sepeda motor yakni DK 5237 WW yang dikendarai Ni Kadek Alia Wulandari (13) asal Desa Banyubiru, Negara dan sepeda motor DK 4342 ZD dikendarai I Made Ari Kusuma Negara (18) asal Kelurahan Sangkaragung, Jembrana.

Baca Juga:  Tiga Jenazah yang Tertimbun Longsor di Cianjur Berhasil Ditemukan

"Peristiwa dilaporkan hari Rabu tanggal 10 Mei 2023 pukul 16:30 Wita," kata Kasat Lantas AKP Ni Putu Meipin Ekayanti, dalam keterangan tertulis, Rabu 10 Mei 2023 sore.

Kecelakaan, kata dia, berawal ketika sepeda motor yang dikendarai Ni Kadek Alia berhenti di pinggir kiri jalan dari arah timur dengan sepeda motor mengarah ke barat.

Kemudian belok ke kanan dan pada saat bersamaan dari arah timur ke barat atau searah sedang bergerak sepeda motor yang dikendarai I Made Ari, sehingga terjadi kecelakaan lalulintas pada posisi lajur jalan sebelah kiri dari arah timur.

"Kejadian ini terjadi di jalan yang lurus dan datar dengan kondisi beraspal baik, terdapat taman sebagai median jalan, dan arus lalu lintas sedang pada saat itu," terangnya.

Baca Juga:  Satrio Welang Luncurkan Video Art 'Luminosa' dan Parfum Puisi Kedua

Akibat kecelakaan ini, Ni Kadek Alia Wulandari mengalami luka-luka pada lutut, pipi, telinga, mata, bibir, dan pelipis.

Sedangkan I Made Ari Kusuma Negara mengalami luka kepala, mata, bibir, gigi, dan bahu.

Kedua pengendara dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan.

Kepolisian setempat telah melakukan penyelidikan dan mengumpulkan bukti-bukti terkait kecelakaan ini.

"Kerugian material akibat kecelakaan ini diperkirakan mencapai 5 juta rupiah," pungkasnya. (dik/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments