Senin, Maret 10, 2025
BerandaNewsBangkitkan Rasa Empati, Yayasan Sehati Bali bersama Karang Taruna Suta Mandala Lakukan...

Bangkitkan Rasa Empati, Yayasan Sehati Bali bersama Karang Taruna Suta Mandala Lakukan Aksi Berbagi kepada Disabilitas

 

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Yayasan Sehati Bali melalui Karang Taruna Suta Mandala Kelurahan Peguyangan memberikan fasilitas bantuan kepada anak-anak disabilitas  pada Rabu 19 Maret 2023 di Jl. A. Yani Gang Sapta Darma Kelurahan Peguyangan.

Hal ini disampaikan Lurah Peguyangan I Gede Sudi Arcana bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membangkitkan rasa empati Karang Taruna Suta Mandala terhadap anak-anak disabilitas. 

Baca Juga:  Tutup BBGRM LPM Kuta, Bupati Giri Prasta Ingatkan Senantiasa Kembangkan Sikap Gotong-Royong

{bbbanner}

"Sejak diaktifkannya Karang Taruna Suta Mandala, kegiatan pemberian sembako ke anak disabilitas sudah dilakukan sebanyak 2 kali," paparnya. 

Turut hadir di tengah pembagian paket sembako itu Lurah Peguyangan, Karang Taruna Suta Mandala, Babinkamtibmas, dan perangkat kelurahan.

Paket bantuan yang dibagikan, lanjut I Gede Sudi Arcana berisikan antara lain berupa sembako, peralatan mandi, kasur dan bantal serta pakaian layak pakai.

Menurut Gede Arcana, yang menerima bantuan ini adalah anak disabilitas atas nama Putu Artha Wiguna yang berumur 9 tahun yang mengalami disabilitas sejak kecil.

{bbbanner2}

Kegiatan ini di bantu oleh tokoh masyarakat Peguyangan Anak Agung Paramitha Dewi dan untuk kasur dan bantal di berikan oleh Yayasan Sehati Bali.

Baca Juga:  Mahfud MD Sebut KPU Bodoh Kalau Mau Diintervensi

“Harapan kami semoga semakin banyak warga yg peduli dengan anak-anak disabilitas ini dimana kita mesti membangkitkan rasa peduli dan empati kepada mereka, bagi anak-anak disabilitas  semoga tetap semangat dan tabah dalam menjalani kehidupan ini,” tutupnya.(*/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments