Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliRagam Pagelaran Budaya Menghiasi Panggung Pertunjukan Denfest ke 16

Ragam Pagelaran Budaya Menghiasi Panggung Pertunjukan Denfest ke 16

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Denfest tahun ini mengangkat tema JAYASTAMBHA – PILAR KEJAYAAN dan akan berlangsung selama 4 hari yaitu dari 22- 25 Desember 2023 yang berpusat di Kawasan Heritage Gajah Mada Denpasar.

Dari sekian tarian-tarian yang dipentaskan, salah satu tarian yang mendapat kepercayaan Pemkot Denpasar untuk tampil pada pembukaan Denfest 2023 adalah Tarian Baris Catur berjumlah 40 orang dengan ornamen 4 warna yang berbeda membawa tombak panjang sebagai simbol penyangga kejayaan suatu peradaban.

Baca Juga:  PLN Siap Kawal Kelistrikan Latihan Angkatan Laut Internasional MNEK 2025 di Bali

Para seniman dari anak-anak hingga para ibu-ibu ikut berpatisipasi juga pada gelaran DENFEST ke-16 ini , Ada yang menarik perhatian pengunjung saat Ibu-ibu menarikan Rejang Napak Siti. Rejang Napak Siti menceritakan seekor Lembu Nandini yg dengan setia menemani Siwa mengelilingi alam semesta sehingga terwujud keseimbangan alam semesta ini.

Tari Rejang Napak Siti dari Sanggar Tari Natya Swari Sanggar Sabda Kencana Sakti sukse memukau pengunjung Denfest ke-16 dengan pertunjukannya yang memiliki makna air yang mengalir bak kunci utama sumber kehidupan yang dituangkan dalam bentuk seni tabuh kreasi dipadukan dengan tari Legong Tri Saksi yang tak kalah kerennya lagi berlokasi di Panggung Budaya tepatnya di alun alun lapangan puputan badung sisi selatan, anak anak dan remaja binaan Sanggar Sabda Kencana Sakti mampu menunjukan keahliannya dalam memaknai garapan seni dengan Judul “Nembah”

Baca Juga:  Pemkot Denpasar Peringati Rahina Tumpek Wayang di Pura Agung Jagatnatha

Hiburan lainnya berasal dari musik Keroncong Gita Lestari hingga Bebondresan penuh lelucon yang membuat masyarakat terhibur dengan kelucuannya

Tari “Dheem Ta Dare” Partisipasi Konjen India dan Tari Natryam Sanggar Padma Duta Nusantara yang berlokasi di Stage Culture juga tidak kalah menghebohkan pengunjung pada Minggu 24 Desember 2023. (adv/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments