Senin, April 21, 2025
BerandaBaliPLN Pastikan Keandalan Listrik Selama Perayaan Imlek 2576 Kongzili di Bali

PLN Pastikan Keandalan Listrik Selama Perayaan Imlek 2576 Kongzili di Bali

UPDATEBALI.comDENPASAR – Perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili di Bali pada Rabu 29 Januari 2025 berlangsung lancar dan aman berkat kesiapan PLN dalam menjaga keandalan listrik di berbagai lokasi ibadah dan perayaan.

PLN menetapkan delapan lokasi prioritas, yang terdiri dari dua Klenteng di Bali bagian utara, dua Klenteng di Bali bagian timur, serta empat Klenteng di Bali bagian selatan.

Untuk memastikan pasokan listrik tetap stabil selama perayaan, PLN menyiagakan 103 personel dengan dukungan peralatan operasional seperti kendaraan layanan, genset, dan uninterruptible power supply (UPS). Strategi ini difokuskan pada daerah dengan konsentrasi masyarakat Tionghoa yang tinggi, seperti Denpasar, Singaraja, dan Klungkung.

Baca Juga:  Sekda Alit Wiradana Ikuti Rakor Optimalisasi Penyaluran KUR Bank BPD Bali

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan keandalan listrik selama perayaan Imlek. Seluruh personel dan peralatan telah disiapkan untuk merespons cepat jika terdapat kebutuhan pasokan listrik mendesak,” ujar General Manager PLN UID Bali, Eric Rossi Priyo Nugroho.

Selain kesiapan personel, PLN juga memastikan kecukupan daya selama perayaan berlangsung. Tercatat, beban pemakaian listrik mencapai 1.033 Megawatt (MW) dengan cadangan daya sebesar 338 MW, sehingga suplai listrik tetap dalam kondisi aman dan terkendali.

Baca Juga:  Momen Sumpah Pemuda, Bupati Sanjaya Pimpin Pemasangan Patung Bung Karno

Sebagai langkah preventif, PLN juga telah melakukan inspeksi rutin terhadap jaringan listrik, termasuk gardu induk, trafo, dan saluran udara untuk memastikan seluruh peralatan berfungsi dengan optimal.

“Petugas telah melakukan pengecekan menyeluruh guna mengantisipasi potensi gangguan listrik yang dapat menghambat jalannya perayaan,” tambah Eric.

Keberhasilan penyediaan listrik yang andal selama Imlek juga tidak terlepas dari koordinasi yang erat antara PLN dengan pemerintah daerah, aparat keamanan, dan pihak terkait lainnya.

Baca Juga:  TBM Janar Duta FK Unud Latih Keahlian Penanggulangan Krisis Kesehatan Bencana Gempa Bumi dan Tsunami

“Kerja sama ini menjadi faktor penting dalam memastikan suplai listrik di titik-titik prioritas dapat berlangsung tanpa kendala,” lanjutnya.

PLN berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi mendukung berbagai acara dan perayaan khusus di Bali, termasuk Tahun Baru Imlek, agar momen kebersamaan dapat berlangsung dengan nyaman tanpa gangguan kelistrikan.

“Kami mengucapkan selamat Tahun Baru Imlek 2025. Semoga perayaan ini membawa kebahagiaan dan kedamaian bagi seluruh masyarakat,” tutup Eric.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments