Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliPjs Wali Kota Denpasar Terima Kunjungan Dubes Bulgaria, Bahas Peluang Kerjasama Strategis

Pjs Wali Kota Denpasar Terima Kunjungan Dubes Bulgaria, Bahas Peluang Kerjasama Strategis

UPDATEBALI.comDENPASARPenjabat Sementara (Pjs.) Wali Kota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra, didampingi Kabag Kerjasama Setda Kota Denpasar, Ida Ayu Ganda Yukti, serta perwakilan OPD lainnya, menerima kunjungan kehormatan Duta Besar Republik Bulgaria untuk Indonesia, Tanya Dimitrova, PhD, Kamis 31 Oktober 2024 di Kantor Wali Kota Denpasar.

Pertemuan ini bertujuan untuk menjajaki potensi kerjasama strategis antara Bulgaria dan Kota Denpasar.

Dalam sambutannya, Pjs. Wali Kota Denpasar menyampaikan selamat datang kepada Duta Besar Bulgaria serta harapan besar agar pertemuan ini menjadi awal yang baik bagi hubungan bilateral.

Baca Juga:  Pjs Walikota Denpasar Hadiri Puncak Karya Padudusan Agung lan Ngenteg Linggih di Pura Agung Jagatnatha

“Semoga kunjungan ini menjadi awal yang baik untuk membangun berbagai kerjasama strategis antara Republik Bulgaria dan Republik Indonesia, khususnya dengan Kota Denpasar,” ujar Mahendra Putra.

Kota Denpasar sendiri telah memiliki beberapa kerjasama internasional melalui Program Sister City, dan kunjungan dari Duta Besar Bulgaria ini diharapkan dapat membuka kesempatan baru untuk kolaborasi yang menguntungkan bagi masyarakat Denpasar, terutama di berbagai sektor.

Baca Juga:  Masa Jabatan Perbekel di Buleleng Diperpanjang, Pj Lihadnyana Ingatkan Tanggung Jawab

Duta Besar Tanya Dimitrova menjelaskan bahwa kunjungannya ke Kota Denpasar merupakan langkah persiapan pembukaan Kantor Konsulat Kehormatan Republik Bulgaria di Bali, serta rencana untuk menunjuk konsul kehormatan yang berasal dari masyarakat Bali. Dimitrova menyatakan pula bahwa Bulgaria tengah mengeksplorasi peluang kerjasama antara Kota Denpasar dan kota-kota di Bulgaria dalam kerangka Program Sister City.

“Kami berterima kasih atas sambutan hangat dari Pjs. Wali Kota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra, dan jajarannya. Semoga pertemuan ini menjadi langkah awal bagi terjalinnya hubungan baik dan kolaborasi yang bermanfaat antara Republik Bulgaria dan Kota Denpasar di masa mendatang,” ungkap Dimitrova.

Baca Juga:  Ingin Buat Acara Malam Tahun Baru di Bali? Pakai Jasa Printbooth_id untuk Mengabadikan Momen

Pertemuan ini diharapkan menjadi pijakan baru bagi terwujudnya hubungan erat antara Denpasar dan Bulgaria, serta menjadi peluang bagi Kota Denpasar untuk memperluas jaringan internasional dan memanfaatkan potensi yang ada demi kesejahteraan masyarakat.(per/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments