UPDATEBALI.com, DENPASAR – Penjabat Sementara (Pjs.) Walikota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra, memberikan dukungan penuh kepada perwakilan Bali yang akan berlaga di ajang nasional, yaitu Pemilihan Puteri Anak Indonesia Bali Budaya 2024, Puteri Remaja Indonesia Bali 2024, Putri Batik Cilik Indonesia Bali 2024, dan Putri Batik Remaja Indonesia Bali 2024.
Para finalis tersebut akan mewakili Provinsi Bali pada tingkat nasional di Jakarta pada tanggal 5 November mendatang.
Dalam pertemuan yang digelar pada Senin, 28 Oktober 2024, di Kantor Walikota Denpasar, Pjs. Walikota Denpasar, I Dewa Gede Mahendra Putra, menyampaikan harapannya agar anak-anak dan remaja perwakilan Bali dapat mengharumkan nama daerah di kancah nasional.
“Para finalis dapat menunjukkan keterampilan mereka sesuai dengan kriteria yang telah ditetapkan oleh penyelenggara,” ujar Dewa Mahendra.
Gery, Regional Director Puteri Anak Indonesia Remaja Bali, menyampaikan bahwa dalam empat kategori tersebut, Bali akan diwakili oleh 12 peserta, dengan tiga finalis di setiap kategori.
Para peserta telah dipersiapkan melalui berbagai latihan, termasuk penampilan bakat, advokasi, serta cara mengekspresikan kecintaan terhadap Bali dan kebudayaan Bali.
“Ajang ini merupakan salah satu dari lima besar event nasional dan berada di bawah naungan event Puteri Indonesia. Kami berharap perwakilan Bali dapat mencapai hasil yang membanggakan dan membawa nama Bali ke panggung nasional,” jelas Gery.
Salah satu finalis, Komang Jesintha Ericka, yang mewakili Puteri Remaja Indonesia Bali 2024, mengungkapkan bahwa dirinya telah mempersiapkan diri dengan beragam latihan, seperti kemampuan berbicara, advokasi, debat, serta talenta dalam menari dan bernyanyi.
“Kami berharap bisa memberikan yang terbaik dan membawa nama baik Provinsi Bali,” ungkap Komang Jesintha Ericka.
Ajang ini diharapkan tidak hanya menjadi wadah bagi anak-anak dan remaja Bali untuk unjuk bakat, tetapi juga memperkuat rasa cinta dan kebanggaan terhadap budaya Bali di tingkat nasional. (per/ub)