Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliPertamina Pastikan SPBU di Bali Siap Sambut Natal dan Tahun Baru 2025

Pertamina Pastikan SPBU di Bali Siap Sambut Natal dan Tahun Baru 2025

UPDATEBALI.com, DENPASARPertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus memastikan seluruh Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah operasionalnya, termasuk Bali, memenuhi standar operasional dan akurasi pengisian bahan bakar menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025.

Hal ini dilakukan melalui serangkaian sidak dan pengecekan peralatan bersama Disperindag Provinsi Bali, Bidang Metrologi dan Tertib Niaga Disperindag Kota Denpasar, serta Hiswana Migas.

Sidak SPBU pada Jumat 22 November 2024 mencakup pengecekan di SPBU 54.801.11 Gatot Subroto dan SPBU 54.801.38 Teuku Umar Barat, dengan hasil menunjukkan takaran nozzle memenuhi standar toleransi Pasti Pas Pertamina, yakni -0,3% atau setara dengan -60 ml per 20 liter.

Baca Juga:  Pebalap Astra Honda Targetkan Podium pada Mandalika Racing Series

“Di Bali terdapat 214 SPBU yang semuanya dalam kondisi optimal, dengan akurasi alat pengisian telah sesuai standar,” ujar Area Manager Communication, Relations, and CSR Pertamina Patra Niaga Jatimbalinus, Ahad Rahedi.

Ia menambahkan, total ada 566 SPBU di wilayah Jatimbalinus yang dipastikan siap melayani kebutuhan masyarakat di jalur utama, baik tol maupun non-tol.

Baca Juga:  Pemkab Tabanan Dukung Program BPS Wujudkan Basis Data Sosial Berkualitas

“Kami pastikan semuanya sesuai dengan standar pelayanan, mulai dari takaran BBM, alat pembayaran digital, hingga fasilitas umum seperti toilet dan musala,” katanya.

Plt. Kabid Metrologi dan Tertib Niaga Kota Denpasar, I Gusti Bagus Aditya Wardhana, menyampaikan apresiasinya atas komitmen Pertamina dalam menjaga kualitas dan kuantitas BBM.

“Hasil pengecekan di dua SPBU di Kota Denpasar menunjukkan bahwa takaran BBM sudah sesuai standar. Ini menjadi langkah penting untuk memastikan layanan terbaik bagi masyarakat,” tegasnya.

Sales Area Manager Retail Pertamina Patra Niaga Regional Jatimbalinus wilayah Bali, Endo Eko Satryo, menjelaskan bahwa pengecekan SPBU merupakan agenda rutin.

Baca Juga:  10 Desa di Buleleng Dapat Program Infrastruktur Dasar Permukiman

“Kegiatan ini bertujuan memastikan kesiapan fasilitas pendukung dan operasional di lembaga penyalur. Selama sidak, kami tidak menemukan ketidaksesuaian dengan standar yang berlaku,” jelasnya.

Peninjauan ini menjadi bagian dari upaya Pertamina dalam memastikan distribusi energi berjalan lancar dan memenuhi kebutuhan masyarakat selama periode Natal dan Tahun Baru 2025. Dengan kesiapan SPBU yang optimal, Pertamina optimistis dapat memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen.(yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments