UPDATEBALI.com, TABANAN – Kepolisian Sektor Kediri Polres Tabanan mengumumkan penutupan Jalur Utama Tabanan Tanah Lot, tepatnya di sebelah timur SPBU Malmundeh, Pandak Bandung. Penutupan ini akan berlangsung mulai tanggal 13 hingga 20 November 2023 untuk melakukan perbaikan gorong-gorong.
Pengguna jalan yang hendak menuju Daerah Tujuan Wisata Tanah Lot Kediri disarankan menggunakan jalur alternatif. Rute alternatif yang direkomendasikan melibatkan Sp. LPD Kediri, lurus ke selatan, sp Nyitdah, belok kiri di Sp.Belalang, dan melanjutkan ke Sp.Pasar Pandak Gede dengan belok kanan menuju Tanah Lot.
Sementara itu, pengguna jalan yang keluar dari DTW Tanah Lot dapat memilih jalur alternatif melalui Sp. Batan Buah. Dari sana, belok kanan melewati By pass Nyanyi dan simpang Nyanyi, lurus ke timur menuju arah Denpasar.
Kapolsek Kediri Kompol Ni Komang Sri Subakti berharap agar masyarakat memahami dan mengikuti kebijakan rerouting ini demi kelancaran perbaikan infrastruktur. Imbauan keselamatan juga diberikan, dan petugas lalu lintas akan berada di lokasi untuk membantu mengatur arus kendaraan.(tia/ub)