UPDATEBALI.com, BULELENG – Pemilik warung bernama Putu Ardika (53) digegerkan dengan sesosok mayat pria yang ditemukan digorong – gorong yang tidak jauh dari tempat jualannya di Jalan Rajawali, Banjar Dinas Carik Agung, Desa Lokapaksa, Kecamatan Seririt, Buleleng pada Jumat (9/12/2022).
Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya mengatakan bahwa awalnya Ardika mencium bau busuk yang diduga berasal dari gorong-gorong yang tidak jauh dari tempatnya berjualan. Penasaran akan hal itu Ardika lantas mengeceknya dan benar saja dirinya melihat ada sepasang kaki manusia tergeletak pada saluran air tersebut.
"Saksi (Ardika) ini punya warung yang berjarak kurang lebih 1 meter dari gorong-gorong itu. Kemudian dia mencium bau busuk, setelah dicek terlihat ada kaki manusia," ucap Kasi Humas Polres Buleleng, AKP Gede Sumarjaya.
{bbbanner}
Melihat hal tersebut, Ardika pun lantas melaporkan temuannya ke polisi dan SAR. Selanjutnya polisi dan SAR harus membobol cor gorong – gorong untuk mengevakuasi mayat tersebut. Tak berselang lama mayat itu pun akhirnya berhasil dievakuasi dan bawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Buleleng.
Sementara itu AKP Sumarjaya menyampaikan bahwa hingga saat ini identitas mayat itu masih belum diketahui. Pihaknya menduga bahwa korban memiliki penyakit epilepsi dan kambuh saat korban berada didalam gorong-gorong tersebut. Sehingga korban tidak sadarkan diri hingga korban meninggal dunia.
"Dugaan sementara, korban awalnya masuk ke dalam gorong-gorong dan korban diduga punya penyakit epilepsi, lalu kumat di dalam gorong – gorong dan tidak sadarkan diri sehingga tidak ada yang mengetahui sampai korban meninggal," jelasnya.(diana/ub)