Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliPemkot Denpasar Gelar Pasar Murah untuk Kendalikan Inflasi

Pemkot Denpasar Gelar Pasar Murah untuk Kendalikan Inflasi

UPDATEBALI.com, DENPASARPemerintah Kota Denpasar melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) kembali menggelar Pasar Murah sebagai langkah nyata dalam mengendalikan inflasi di Kota Denpasar.

Kegiatan kali ini berlangsung di Balai Banjar Kebon Kuri Mangku, Kesiman, Denpasar Timur, Senin, 14 Oktober 2024.

Pelaksanaan pasar murah ini merupakan upaya berkelanjutan dalam menjaga stabilitas inflasi serta memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengakses bahan-bahan pokok.

Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Denpasar, Ida Ayu Widnyani Wiradana, yang hadir dalam acara tersebut, menekankan pentingnya pasar murah untuk mempermudah akses masyarakat terhadap pangan berkualitas dengan harga yang lebih terjangkau.

Baca Juga:  Ubah Sampah Jadi Berkah, PLN Beri Bantuan Budidaya Maggot di Tabanan

“Dengan pelaksanaan pasar ini, kami berharap dapat mempermudah akses pangan masyarakat, yang berkualitas baik dengan harga di bawah pasar. Ini adalah upaya berkelanjutan untuk menjaga stabilitas harga dan pengendalian inflasi,” ujarnya.

Kepala Dinas Perindustrian Kota Denpasar, Ni Nyoman Sri Utari, menjelaskan bahwa kegiatan pasar murah akan terus diselenggarakan untuk menjaga stabilitas harga-harga bahan pokok di masyarakat.

Baca Juga:  Dorong Daya Saing Global, Pemkot Denpasar Gelar Pelatihan Kompetensi SDM

Untuk bulan Oktober, pasar murah direncanakan digelar sebanyak delapan kali di berbagai lokasi, antara lain di Kelurahan Kesiman, Desa Tegal Kertha, Kelurahan Padangsambian, Desa Pemecutan Kelod, Kelurahan Sesetan, Desa Dangin Puri Kelod, Desa Dauh Puri Kauh, dan Kelurahan Renon.

Adapun harga bahan pokok yang ditawarkan dalam pasar murah ini sangat terjangkau, antara lain:

  • Beras SPHP 5 Kg seharga Rp. 57.000
  • Minyak Kita 1 Liter seharga Rp. 16.000
  • Gula Manis Kita 1 Kg seharga Rp. 17.500
  • Bawang Merah 500 gr seharga Rp. 9.000
  • Cabai Kecil 250 gr seharga Rp. 9.000
  • Gas LPG melon per tabung seharga Rp. 18.000
Baca Juga:  Dukung Penuh Implementasi Kurikulum Merdeka, Bupati Giri Prasta Terima Kunjungan Direktorat Guru Dikmen Diksus Kemdikbudristek

Kegiatan pasar murah ini diharapkan dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam pengendalian inflasi. (per/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments