Kamis, April 24, 2025
BerandaBaliPemkab Jembrana Bangun Jalan Terusan Menuju Areal Bawah Pura Rambut Siwi

Pemkab Jembrana Bangun Jalan Terusan Menuju Areal Bawah Pura Rambut Siwi

UPDATEBALI.com, JEMBRANA – Pemerintah Kabupaten Jembrana bergerak cepat untuk mempermudah akses pemedek dan masyarakat yang ingin melaksanakan persembahyangan di Pura Luhur Rambut Siwi dengan membangun jalan terusan baru.

Proyek ini akan menghubungkan area bawah Pura Luhur Rambut Siwi dengan Pura Segara, Pura Goa Dasar, dan Pura Goa Tirta yang berada di kaki tebing.

Bupati I Nengah Tamba mengungkapkan hal ini saat melakukan tinjauan langsung di lokasi pada Rabu 19 Juni 2024.

Baca Juga:  Bupati Tamba Pimpin Apel Kesiapsiagaan Satpol PP Jembrana Hadapi Pilkada 2024

“Kondisi medan yang curam dan sulit selama ini menghambat akses menuju lokasi bawah Pura. Setelah berdiskusi dengan pengempon pura dan masyarakat sekitar, kami sepakat untuk membangun jalan turun menuju pantai, dan hari ini telah ditetapkan pemenang tender dengan anggaran sekitar hampir 3 miliar,” ujarnya.

Menurut Bupati Tamba, dana untuk proyek ini berasal dari Badan Keuangan Kabupaten (BKK) Jembrana, dengan dukungan penuh dari Pemerintah Kabupaten Badung dan masyarakat Badung. Selain memudahkan akses keagamaan, jalan ini juga diharapkan menjadi destinasi wisata baru karena pemandangannya yang menakjubkan.

Baca Juga:  BMKG Denpasar Minta Nelayan Waspada Gelombang Laut Hingga Enam Meter

Kepala Dinas PUPR Jembrana, I Wayan Sudiarta, menjelaskan bahwa pembangunan teknis jalan terusan ini telah sesuai dengan perencanaan yang matang.

“Lebar jalan sekitar 10 meter akan memudahkan lalu lintas pemedek saat persembahyangan terutama pada saat piodalan,” tambahnya.

Proyek ini diharapkan tidak hanya memperbaiki akses keagamaan, tetapi juga meningkatkan potensi wisata spiritual dan alam di wilayah tersebut, mencerminkan komitmen Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk memajukan infrastruktur yang mendukung kesejahteraan masyarakat secara keseluruhan.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments