Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliBadungPemkab Badung Laksanakan Bhakti Penganyaran

Pemkab Badung Laksanakan Bhakti Penganyaran

UPDATEBALI.com, Badung – Pemerintah Kabupaten Badung melaksanakan upacara Bhakti Penganyaran serangkaian karya Tawur Tabuh Gentuh dan Ida Bhatara Turun Kabeh di Pura Agung Besakih, Kecamatan Rendang, Karangasem, Senin (4/4/2022).

Bhakti penganyaran dipimpin oleh Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa beserta istri, didampingi Ketua DPRD Badung Putu Parwata beserta istri dan Ketua TP. PKK Kabupaten Badung Nyonya Seniasih Giri Prasta, para Asisten serta seluruh Kepala OPD di lingkungan Pemkab Badung.

Baca Juga:  Cetak Sejarah, Aswin Parisya Bawa Udayana Raih Juara Harapan 2 PILMAPRES Nasional untuk Pertama Kalinya 

Pada kesempatan itu Sekda Wayan Adi Arnawa mewakili Pemerintah Kabupaten Badung menghaturkan punia sebesar Rp25 juta yang diterima langsung oleh Jero Bendesa Besakih.

Upacara yang dipuput oleh Ida Pedanda Gede Buruan Manuaba Griya Pasraman Darmasaba Abiansemal Badung, menggunakan sarana banten bebangkit, caru manca sata dan pedudusan tersebut. Pemkab Badung juga mementaskan beberapa tari wali kolaborasi antara Organisasi Kewanitaan Kabupaten Badung dengan Dinas Kebudayaan dan Yowana Desa Adat Mambal, paiketan pemangku dan prajuru Desa Adat Mambal.

Baca Juga:  Hadiri HUT, Bupati Giri Prasta Apresiasi ST Dharma Prawerti Banjar Lambing

Ditemui usai persembahyangan, Sekda Adi Arnawa menyampaikan pelaksanaan bhakti penganyar ini merupakan wujud bakti dan penghormatan kepada Ida Bhatara-Bhatari yang berstana di Pura Agung Besakih untuk memohon keselamatan, dan kesejahteraan alam semesta.

“Hari ini saya mewakili Bupati Badung, bersama jajaran OPD Pemkab Badung melaksanakan upacara bhakti penganyaran serangkaian Upacara Tawur Tabuh Gentuh dan Ida Betara Turun Kabeh di Pura Agung Besakih. Mudah-mudahan melalui pelaksanaan upacara ini kita semua diberikan kesehatan keselamatan dan kerahayuan dalam rangka menghadapi pandemi Covid-19 sehingga secepatnya perekonomian bisa pulih dan pariwisata pulih sehingga pendapatan daerah segera bisa meningkat yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat Badung ,�ucapnya.(den/ub)

Baca Juga:  Rayakan Ulang Tahun ke-10, Prodi MSP FKP Unud Selenggarakan Lomba E-Sport
BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments