Senin, Maret 10, 2025
BerandaNewsPamit Nyabit Rumput, Warga Asal Sawan Terbujur Kaku Dipematang Sawah

Pamit Nyabit Rumput, Warga Asal Sawan Terbujur Kaku Dipematang Sawah

 

UPDATEBALI.com, BULELENG – Berpamitan menyabit rumput, Made Somerawa (55) ditemukan terbujur kaku di pematang sawah yang berlokasi di Banjar Dinas Kelodan Uma Desa, Desa Suwug Kecamatan Sawan pada Senin (2/01/2023).

Kemudian Kapolsek Sawan, AKP Dewa Putu Sudiasa membenarkan peristiwa tersebut, dimana awalnya sekitar pukul 13.00 Wita korban berpamitan kepada Nengah Kani (75) untuk menyabit rumput di Banjar Dinas Kelodan Uma Desa, Desa Suwug Kecamatan Sawan.

Selanjutnya sekitar pukul 17.15 Wita, seorang warga bernama Ketut Sariada (46) mendapati korban dalam kondisi terbujur di pematang sawah. Sariada pun mencoba membangunkan korban namun tubuh korban sudah dalam kondisi kaku, panik akan hal itu Sariada pun melaporkannya kepada Polsek Sawan.

"Awalnya korban pamit untuk nyabit rumput, namun korban ditemukan terbujur di pematang sawah. Setelah di cek ternyata tubuh korban sudah kaku," ucap Kapolsek Sawan, AKP Dewa Putu Sudiasa. 

{bbbanner}

Menyikapi laporan tersebut, pihaknya dengan dibantu oleh warga sekitar langsung mengevakuasi korban dan dibawa kerumahnya. Kemudian sekitar pukul 20.00 Wita, tim medis Puskesmas Sawan 1 selesai melakukan pemeriksaan luar terhadap jenazah korban.

 
Berdasarkan hasil pemeriksaan, korban diperkirakan meninggal dunia sekitar pukul 17.00 Wita. Awalnya korban diduga meninggal akibat disambar petir, namun pada jenazah korban tidak ditemukan adanya luka bakar maupun luka memar.

"Korban sempat diduga meninggal karena disambar petir, tapi saat ditemukan dalam keadaan utuh dan pakaian korban tidak ada yang terbakar atau robek," jelas AKP Sudiasa.

Baca Juga:  Tim Patroli Hutan FKL Diserang Harimau di Aceh Selatan

{bbbanner2}

Disamping itu, saat ini keluarga korban menolak untuk dilakukan otopsi maupun proses hukum, sebab korban meninggal diduga karena kelelahan. Meski demikian polisi akan tetap melakukan penyelidikan terhadap peristiwa tersebut.  
 
"Walau pihak keluarga korban menolak dilakukan otopsi, peristiwa ini akan tetap dilakukan penyelidikan," tandas AKP Sudiasa.(diana/ub

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments