Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliKolaborasi SOS Children's Villages dan AkzoNobel Perkuat Generasi Muda Bali dengan Program...

Kolaborasi SOS Children’s Villages dan AkzoNobel Perkuat Generasi Muda Bali dengan Program Pemberdayaan

UPDATEBALI.comDENPASAR – Dalam upaya menciptakan generasi muda yang berkualitas, berdaya saing, dan siap menghadapi tantangan global, SOS Children’s Villages Indonesia bersama PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) memperluas program pemberdayaan remaja ke Bali.

Dengan tema “Young Innovators: Painting the Future with Creative Culture”, program ini bertujuan membekali remaja di Bali dengan keterampilan profesional berbasis budaya lokal, sekaligus mempersiapkan mereka menghadapi dunia kerja.

Langkah ini hadir sebagai respons terhadap tingginya angka pengangguran di Indonesia yang kerap disebabkan oleh minimnya keterampilan sesuai kebutuhan pasar kerja dan terbatasnya lapangan kerja. Kolaborasi ini menjadi bukti nyata bagaimana sinergi antara sektor swasta dan organisasi nirlaba dapat memberikan dampak positif bagi masa depan generasi muda.

Baca Juga:  Koster-Giri Siap Bekerja Sama dengan Generasi Muda Tangani Sampah Plastik di Bali

Program pemberdayaan ini tidak hanya berfokus pada keterampilan teknis, tetapi juga pengembangan soft skill seperti komunikasi, kerja sama, dan penyelesaian masalah.

Menurut Yudhy Aryanto, Country Commercial Head PT ICI Paints Indonesia pada Senin, 23 Desember 2024, program ini sejalan dengan misi AkzoNobel untuk menciptakan masa depan yang lebih baik.

“Melalui pembekalan remaja dengan keterampilan yang relevan, serta mendukung persiapan menuju dunia kerja, kami berharap dapat menciptakan generasi muda yang mandiri dan berdaya saing,” ujar Yudhy.

Sementara itu, Niluh Putu Ayu Setiawati, Head of Marketing PT ICI Paints Indonesia, menambahkan, “Program ini adalah langkah konkret kami dalam membantu anak muda meraih potensi terbaik mereka, menjadi individu mandiri, dan siap bersaing di dunia kerja.”

Baca Juga:  Segera Dioperasikan, Bupati Cek Langsung Kesiapan Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor

Sebagai organisasi yang berfokus pada kesejahteraan anak, SOS Children’s Villages Indonesia turut memberikan dampingan dan pengasuhan yang diperlukan.

Gregor Hadi Nitihardjo, National Director SOS Children’s Villages Indonesia, menjelaskan bahwa kolaborasi ini mendukung misi untuk menciptakan generasi muda yang bertanggung jawab dan mampu berkontribusi positif bagi masyarakat.

“Bersama AkzoNobel, kami yakin para remaja dapat meraih pekerjaan yang bermartabat di masa depan,” ungkap Gregor.

Program ini juga dirancang untuk mengintegrasikan kekayaan budaya lokal Bali ke dalam pelatihan keterampilan profesional, sehingga para peserta dapat menjadi agen perubahan yang membawa dampak positif bagi lingkungan sekitarnya.

Baca Juga:  Kuatkan Sinergi Dengan Provinsi, TP PKK Tabanan Dukung Pasar Rakyat Kabupaten Klungkung

Dengan kesuksesan yang telah diraih selama tujuh tahun implementasi program ini di berbagai wilayah Indonesia, perluasan ke Bali menjadi langkah strategis untuk menjangkau lebih banyak remaja yang membutuhkan.

SOS Children’s Villages dan AkzoNobel berkomitmen untuk terus memperluas dampak program ini melalui kemitraan dengan berbagai pihak, demi menciptakan masa depan yang lebih cerah bagi generasi muda Indonesia.

Melalui inovasi dan kolaborasi, generasi muda Indonesia akan semakin siap untuk menghadapi masa depan yang penuh tantangan.(den/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments