Jumat, April 25, 2025
BerandaNasionalKetua Forikan Bali Hadiri Peringatan Harkannas 2024 di Jakarta

Ketua Forikan Bali Hadiri Peringatan Harkannas 2024 di Jakarta

UPDATEBALI.com, JAKARTA – Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan Nasional (Forikan) Bali, drg. Ida Mahendra Jaya, turut menghadiri Peringatan Hari Ikan Nasional (Harkannas) 2024 yang digelar oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) di Ballroom Gedung Mina Bahari, Jakarta, Kamis 21 November 2024.

Acara ini menjadi momentum strategis untuk mempromosikan konsumsi ikan sebagai sumber protein utama masyarakat Indonesia.

Peringatan Harkannas ke-11 berlangsung meriah dengan dihadiri berbagai pihak, termasuk pelajar, ibu hamil, ibu menyusui, serta pelaku usaha dari berbagai daerah. Acara ini dipimpin oleh Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan, Budi Sulistyo, yang secara simbolis membuka acara dengan memukul alat musik triangle dan menyerahkan kacamata gratis kepada siswa yang hadir.

Baca Juga:  Pj Ketua Dekranasda Bali Nobar Grand Final Puteri Indonesia 2024

Dalam sambutannya, Budi menekankan peran penting ikan sebagai sumber protein untuk mendukung kesehatan masyarakat. Ia juga menyoroti komoditas perikanan sebagai elemen utama dalam program makan bergizi gratis yang dicanangkan Presiden Prabowo Subianto.

“Ketersediaan ikan yang melimpah memungkinkan kita menghadirkan menu makan siang bergizi, seperti olahan cakalang, layang, nila, patin, dan gabus, yang dilengkapi dengan nasi, sayur capcay, dan buah pisang,” ujar Budi.

Baca Juga:  Luhut tekankan pentingnya bangun SDM andal dukung LIN Maluku

Setiap kotak makan yang disajikan dalam program ini juga dilengkapi informasi nilai gizi, termasuk kandungan kalori, protein, karbohidrat, lemak, serat, dan sodium, untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pola makan sehat berbasis ikan.

Lebih dari sekadar perayaan, Harkannas tahun ini menjadi ajang untuk langkah konkret dalam meningkatkan kebiasaan konsumsi ikan di masyarakat.

“Ini adalah kesempatan emas untuk mempromosikan produk perikanan lokal yang melimpah, sekaligus mendukung swasembada dan hilirisasi melalui program makan bergizi gratis berbasis ikan,” tambah Budi.

Acara ini melibatkan aksi sosial dengan partisipasi lebih dari 169.965 peserta di seluruh Indonesia. Peserta tersebut terdiri dari 9.460 orang dari 29 provinsi, 145.865 orang dari 47 Unit Pelaksana Teknis (UPT), 4.500 orang dari lima pelaku usaha, serta 9.150 peserta dari kawasan Jabodetabek, termasuk siswa sekolah, ibu hamil, ibu menyusui, dan balita. Pemeriksaan kesehatan mata dan pemberian kacamata gratis juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan Harkannas 2024.

Baca Juga:  Lomba HKG ke-52, Ida Mahendra Jaya Ajak PKK di Bali Eratkan Tali Persaudaraan

Dengan semangat kebersamaan, Harkannas diharapkan mampu mendorong generasi mendatang untuk tumbuh sehat dan cerdas melalui pola makan bergizi berbasis ikan, sekaligus memperkuat posisi produk perikanan lokal di pasar nasional.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments