Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliIda Mahendra Jaya Dorong Sosialisasi Gemar Makan Ikan Melalui Lagu di Klungkung

Ida Mahendra Jaya Dorong Sosialisasi Gemar Makan Ikan Melalui Lagu di Klungkung

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Dalam upaya meningkatkan konsumsi ikan di kalangan masyarakat, khususnya anak-anak dan ibu hamil, Ny. drg. Ida Mahendra Jaya, Pj. Ketua Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) Provinsi Bali, mendorong penggunaan lagu sebagai media sosialisasi.

Hal ini disampaikan dalam kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) di Desa Nyalian, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, pada Rabu, 9 Oktober 2024.

Menurutnya, lagu menjadi alat sosialisasi yang efektif karena mampu menstimulasi minat anak-anak usia 0 hingga 59 bulan untuk menyukai ikan.

Baca Juga:  Polisi di Bali Tahan Bendahara LPD atas Penggelapan Rp1,5 miliar

“Saya mendengar anak-anak menyanyikan lagu Gemarikan dengan semangat. Saya harap lagu ini terus digalakkan, terutama di PAUD dan TK,” ujarnya.

Ia menambahkan, jika anak-anak sering mendengar lagu ini, mereka akan lebih terstimulasi untuk mengonsumsi ikan yang kaya nutrisi dan baik untuk perkembangan otak.

Dalam sambutannya, drg. Ida juga menekankan pentingnya program GEMARIKAN yang dijalankan dari tingkat pusat hingga daerah. Program ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan manfaat gizi ikan, terutama dalam pencegahan stunting.

Baca Juga:  Pembacokan dan Pembakaran Rumah di Desa Getakan Klungkung

“Ikan memiliki nutrisi yang penting untuk pertumbuhan otak anak. Bagi ibu hamil, konsumsi ikan juga membantu perkembangan sistem saraf janin,” tambahnya.

Pj. Bupati Klungkung, I Nyoman Jendrika, memberikan apresiasi atas pemilihan Desa Nyalian sebagai tuan rumah acara ini, mengingat desa tersebut memiliki angka stunting tertinggi di Klungkung.

“Sosialisasi ini penting dalam upaya menurunkan angka stunting di wilayah kami,” kata Jendrika.

Ia berharap kegiatan ini dapat membentuk kebiasaan makan ikan sejak dini dan menciptakan generasi yang sehat dan cerdas.

Baca Juga:  Penampilan Musik Menjadi Penutup dalam Gelaran Akhir Denpasar Festival (Denfest) ke-17 Tahun 2024

Kegiatan GEMARIKAN ini melibatkan 158 peserta, terdiri dari anak-anak, ibu hamil, dan menyusui. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Bali, Putu Sumardiana, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mengajak masyarakat untuk lebih banyak mengonsumsi ikan.

Selain pemberian makanan berbahan ikan, acara juga diisi dengan lomba memasukkan belut ke dalam botol untuk anak-anak TK, yang berlangsung meriah. (yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments