Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliHonda Vaganza 2024, Kejutan untuk Konsumen di Bali dengan Puluhan Hadiah Fantastis

Honda Vaganza 2024, Kejutan untuk Konsumen di Bali dengan Puluhan Hadiah Fantastis

UPDATEBALI.com, DENPASARAstra Motor Bali, bersama jaringan resmi sepeda motor Honda dan dukungan penuh dari FIFAstra, menghadirkan program spektakuler Honda Vaganza untuk konsumen setia di Bali.

Program ini berlangsung mulai 15 Desember 2024 hingga 28 Februari 2025, dengan undian hadiah menarik yang akan diumumkan pada Maret 2025.

Konsumen yang membeli sepeda motor Honda secara kredit melalui FIFAstra selama periode promo berkesempatan memenangkan berbagai hadiah, antara lain:
– 2 unit Honda Stylo
– 1 unit Honda EM1:e
– 1 unit Honda PCX160
– 1 unit Honda CB650R
– 21 unit logam mulia
– 5 unit Samsung Galaxy

Baca Juga:  Percantik Ikon Badung, Bupati Badung Tinjau Penataan Pantai SAMIGITA

Selain hadiah undian, khusus untuk pembelian Honda PCX, Honda Vario, Honda ADV, dan Honda Stylo 160 Series, konsumen juga akan mendapatkan:
– Special Bundling Gift senilai Rp 500.000
– Gratis 1 tahun perawatan dan ganti oli (dengan syarat dan ketentuan berlaku).

Konsumen dapat memanfaatkan aplikasi Motorku X untuk mempermudah proses pembelian dan mendapatkan informasi lengkap, termasuk:
1. Melihat katalog motor beserta foto, warna, spesifikasi, dan harga.
2. Menjadwalkan test drive di dealer Honda terdekat, memastikan kepastian waktu dan ketersediaan unit.
3. Mengakses informasi promo dan program terkini untuk memaksimalkan keuntungan pembelian.

Baca Juga:  Ajak Disiplin dalam Berlalu Lintas, Puluhan Ojek di Besakih dapat Pelatihan Safety Riding

Region Head Astra Motor Bali, Yohanes Kurniawan, menyampaikan antusiasmenya terhadap program ini.

“Dengan semangat Satu Hati, kami ingin memberikan kejutan kepada konsumen Honda di Bali. Program ini adalah apresiasi kami kepada konsumen yang memilih Honda sebagai kendaraan andalan mereka. Gunakan kesempatan ini dan raih hadiahnya segera di dealer Honda terdekat,” ujar Yohanes pada Rabu, 25 Desember 2024.

Baca Juga:  Kejari Tabanan Hancurkan Barang Bukti Narkotika Senilai Rp 100 Juta

Jangan lewatkan kesempatan emas ini! Kunjungi dealer Honda terdekat atau unduh aplikasi Motorku X untuk mendapatkan informasi lebih lanjut. Honda Vaganza siap memberikan pengalaman tak terlupakan dan hadiah luar biasa bagi konsumen setia di Bali.(ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments