UPDATEBALI.com, JAKARTA – PT Astra Honda Motor (AHM) resmi meluncurkan New Honda PCX160, skutik premium yang hadir dengan desain teranyar dan berbagai inovasi teknologi canggih.
Melalui penyematan fitur konektivitas yang memungkinkan pengendara terhubung dengan sepeda motor mereka, New Honda PCX160 menawarkan pengalaman berkendara lebih nyaman dan berkelas.
Tampilan baru dari New Honda PCX160 memiliki desain yang elegan dan modern, cocok untuk pengendara pria maupun wanita yang ingin tampil stylish. Setiap detailnya dirancang untuk menciptakan kesan mewah, menjadikannya simbol status yang menggambarkan gaya hidup berkelas. Fitur-fitur terbaru seperti USB Type-C Charger, Handlebar Cover, dan lampu LED pada sistem pencahayaan semakin memperkuat kesan premium dari skutik ini.
Salah satu inovasi terbaru pada New Honda PCX160 adalah fitur Honda RoadSync yang hadir pada tipe tertinggi RoadSync. Fitur ini memungkinkan pengendara untuk terhubung dengan ponsel mereka, menyediakan fungsi navigasi, telepon, musik, pesan, dan perintah suara. Dengan begitu, pengendara dapat menikmati perjalanan dengan lebih menyenangkan dan nyaman. Fitur lainnya termasuk Pass Beam Switch pada handlebar, 5” TFT Panel Meter dengan dua mode, serta Subtank Rear Suspension yang mendukung kenyamanan berkendara.
President Director AHM, Susumu Mitsuishi, menjelaskan bahwa New Honda PCX160 hadir dengan desain yang lebih mewah, serta dilengkapi berbagai teknologi terbaru untuk mendukung kenyamanan pengendara, baik untuk penggunaan harian maupun perjalanan jauh.
“Kami berharap perubahan desain yang signifikan ini dapat memberikan kebanggaan lebih bagi pecinta skutik premium di Indonesia,” ujarnya.
Executive Vice President AHM, Thomas Wijaya, menambahkan bahwa penerimaan masyarakat terhadap New Honda PCX160 sangat positif, yang menjadi inspirasi bagi perusahaan untuk terus menghadirkan sepeda motor Honda dengan teknologi terbaru dan inovatif.
“Kami berharap New Honda PCX160 dapat menjadi pilihan tepat bagi konsumen yang ingin mengekspresikan diri melalui kendaraan yang lebih dari sekadar alat transportasi,” ungkapnya.
New Honda PCX160 mengusung mesin 160cc 4 katup enhanced Smart Power plus (eSP+) yang mampu menghasilkan tenaga maksimal 11,8 kW @8.500 rpm dan torsi puncak 14,7 Nm @6.500 rpm, memberikan performa yang lebih baik dan responsif. Dilengkapi dengan teknologi Honda Selectable Torque Control (HSTC), skutik ini memberikan rasa aman saat melintas di jalan licin.
Skutik ini hadir dalam tiga tipe: CBS, ABS, dan RoadSync, dengan pilihan warna menarik seperti Exceptional Black, Phenomenal Matte Black, dan RoadSync Matte Black. Harga on the road (OTR) Jakarta untuk tipe CBS dimulai dari Rp 33.750.000,-, tipe ABS Rp 37.350.000,-, dan tipe tertinggi RoadSync Rp 40.350.000,-.
Dengan desain dan teknologi unggul, New Honda PCX160 siap memberikan pengalaman berkendara yang lebih berkelas, nyaman, dan aman bagi para pengendara Indonesia.(ub)