UPDATEBALI.com, DENPASAR – Gubernur Bali, Wayan Koster, menyampaikan apresiasi atas langkah cepat dan tanggap yang dilakukan PT PLN (Persero) dalam menangani gangguan kelistrikan yang sempat terjadi di Pulau Dewata pada Jumat, 2 Mei 2025.
Gubernur Koster menjelaskan bahwa sejak awal kejadian, pihak PLN langsung bergerak dengan melakukan koordinasi intensif melalui rapat virtual. Bahkan, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, terus memantau dan melaporkan perkembangan terkini secara berkala kepada dirinya.
“Saya mengapresiasi kecepatan dan kesigapan PLN dalam menangani gangguan ini. Dirut PLN secara langsung memberikan laporan berkala hampir setiap jam selama proses pemulihan berlangsung,” ujar Koster.
Ia mengungkapkan, ratusan personel PLN dikerahkan dan bekerja sepanjang waktu demi memulihkan pasokan listrik di Bali. Dalam waktu kurang dari 12 jam, suplai listrik berhasil dinormalkan kembali di sebagian besar wilayah.
“PLN menunjukkan komitmen dan kerja luar biasa, dengan Dirut dan seluruh timnya turun langsung ke lapangan. Ini bentuk keseriusan dalam memberikan pelayanan terbaik,” tambahnya.
Gubernur juga mengingatkan pentingnya menjaga stabilitas sistem kelistrikan di Bali, mengingat provinsi ini kerap menjadi tuan rumah berbagai event internasional, termasuk ajang panjat tebing dunia IFSC Climbing World Cup yang akan segera digelar.
“Saya sudah sampaikan agar PLN tetap menjaga keandalan listrik di Bali, apalagi kita sering menggelar event bertaraf internasional. Dalam waktu dekat ada kompetisi IFSC Climbing World Cup,” ucapnya.
Sementara itu, Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo, menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami masyarakat dan menyampaikan terima kasih atas dukungan pemerintah daerah serta warga Bali.
“Kami memohon maaf atas gangguan yang terjadi. Namun kami juga sangat berterima kasih atas dukungan dari Bapak Gubernur dan masyarakat Bali yang telah bersabar selama proses pemulihan,” ungkap Darmawan.(yud/ub)