Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliDiduga Rem Blong, Sebuah Mobil Terbalik di Buleleng

Diduga Rem Blong, Sebuah Mobil Terbalik di Buleleng

UPDATEBALI.com, BULELENG – Sebuah  mobil toyota kijang innova dengan nomor polisi DK 1504 CE mengalami kecelakaan tunggal hingga terbalik di Jalan Raya Tigawasa-Kaliasem tepatnya di Banjar Dinas Asah, Desa Kaliasem, Kecamatan Banjar, Buleleng pada Kamis (22/9/2022) sekitar pukul 03.00 Wita. Diduga penyebab kecelakaan tersebut karena rem blong.

Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Sumarjaya membenarkan adanya kecelakaan tunggal yang mengakibatkan sebuah mobil toyota kijang innova yang ditumpangi oleh enam orang ini mengalami out of control (OC) hingga mobil terbalik.

Baca Juga:  Lomba Marathon Diikuti 5.500 Pelari Sebagai Peringati Hari Lahir Pancasila

Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa ini bermula saat mobil toyota kijang innova yang dikemudikan oleh Audric Jonathan (20) asal Jalan Jelanbar, Glogor Jakarta Barat, datang dari arah Denpasar menuju Kota Singaraja.

Selanjutnya mobil pun harus melewati kondisi jalan yang menurun dan menikung, namun setibanya di tempat kejadian perkara (TKP) tiba-tiba mobil yang dikemudikan Audric Jonathan itu mengalami rem blong. Karena panik Audric pun tidak dapat mengendalikan kendaraannya, sontak dirinya pun membanting setir ke kiri sehingga mengakibatkan kendaraan slip dan terbalik.

Baca Juga:  Tingkatkan Sradha Bakti dan Kekeluargaan, Fakultas Ilmu Budaya Gelar Tirta Yatra

“Setibanya di TKP Pengemudi tidak dapat mengendalikan kendaraannya pada saat di turunan dan menikung karena Rem tidak berfungsi sehingga pengemudi membanting setir ke kiri yang mengakibatkan kendaraan slip dan terbalik, sehingga terjadi laka lantas tunggal,” ucap AKP Sumarjaya saat dikonfirmasi pada Kamis (22/9/2022).

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut, kelima orang penumpang dalam keadaan sehat hanya saja Audric mengalami luka lecet pada lutut. Kini keenam orang tersebut memutuskan untuk menginap di Hotel Padmasari Desa Kaliasem.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Perpanjang Status Pandemi COVID-19

“Pengemudi dan lima orang penumpang  selamat pada kecelakaan tunggal tersebut. Saat ini mereka menginap di Hotel Padmasari Desa Kaliasem,” pungkasnya.(diana/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments