UPDATEBALI.com, GIANYAR – Pantai Keramas, yang terletak di Kabupaten Gianyar, Bali menjadi daya tarik utama bagi wisatawan lokal dan mancanegara. Dengan pasir hitam yang memikat dan ombak yang memukau, pantai ini menjadi surga bagi para pecinta selancar.
Selain pantai terdapat juga Desa Swan Villas & SPA yang menjadi spot “hidden gem” yang mana jaraknya sangat dekat dengan Bali Safari & Marine Park dan beberapa menit dari Pantai Lebih, dan sekitar 6 Km dari Kota Gianyar, sekitar 20 km dari Kota Denpasar serta sekitar 35 Km dari Bandara Udara Internasional Ngurah Rai.

Nyoman Redana, General Manager Desa Swan Villas & SPA saat jumpa pers pada Kamis 9 Mei 2024 menjelaskan, Desa Swan Villas & SPA Keramas, sebuah resor bintang 4 yang terletak di desa pesisir Keramas, menawarkan pengalaman liburan yang luar biasa dengan koleksi vila eksklusif yang dilengkapi dengan kolam renang pribadi.
“Desa Swan Villas & SPA Keramas terletak di Jalan Pantai Selukat, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Gianyar, resor ini menawarkan 94 kamar yang nyaman, termasuk 7 unit kamar deluxe dan 24 unit vila kolam renang pribadi,” paparnya.
Redana berkomitmen untuk menghidupkan kembali pesona pariwisata di sekitar Pantai Keramas.
Sementara itu, Ayu Tirta, Senior Sales & Marketing Manager, menjelaskan bahwa setiap vila dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para tamu.
Selain menawarkan akomodasi yang mewah, Desa Swan Villas & SPA juga menyediakan berbagai aktivitas seru seperti tur petualangan dan olahraga air bagi para tamu yang ingin menjelajahi keindahan alam sekitar.
“Salah satu daya tarik utama adalah Swan Restaurant Keramas, yang menawarkan pemandangan spektakuler pantai sambil menikmati hidangan lezat dengan cita rasa lokal dan internasional,” jelasnya.
Bagi pasangan yang ingin merayakan momen spesial, Desa Swan Villas & SPA menawarkan tempat yang ideal dengan berbagai pilihan untuk pernikahan dan acara khusus lainnya.
Tak lupa, para tamu juga dapat menikmati keindahan dan ketenangan di The SPA by Desa Swan Villas, yang menawarkan berbagai perawatan spa yang menenangkan dengan menggunakan bahan-bahan lokal dan terapi tradisional Bali.
Dengan semua yang ditawarkan, Pantai Keramas dan Desa Swan Villas & SPA Keramas siap memanjakan para wisatawan dan memberikan pengalaman liburan yang tak terlupakan di Bali. (den/ub)