Jumat, April 25, 2025
BerandaBaliBupati Tamba Resmi Tutup Kejuaraan Tarkam Kemenpora di Jembrana

Bupati Tamba Resmi Tutup Kejuaraan Tarkam Kemenpora di Jembrana

UPDATEBALI.com, JEMBRANA – Kejuaraan Tarkam Kemenpora Tahun 2023 di Jembrana resmi ditutup oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba. Penutupan tersebut ditandai dengan penyerahan piagam dan Piala Mentri kepada juara Cabor olahraga bola voli putri yang dimenangkan oleh tim voli putri Kecamatan Melaya bertempat di Lapangan Bola voli Peh, Minggu malam 27 Agustus 2023.

Pada partai puncak, mempertemukan Tim bola voli Putra Kecamatan Negara dengan Tim Putra Kecamatan Pekutatan dimenangkan. Kedudukan akhir dimenangkan Kecamatan Negara dengan skor 3-0.

Baca Juga:  Meriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-78, Pemkab Buleleng Gelar Lomba Gerak Jalan

Ketua panitia I Komang Trilaksmana mengatakan Kejuaraan Antar Kampung yang diinisiasi Kementrian Pemuda dan Olahraga Indonesia di Kabupaten Jembrana digelar selama tiga hari mulai dari tanggal 25 agustus hingga 27 agustus.

“Kejuaraan ini mempertandingkan tiga cabang olahraga yakni Bola voly, Bulu Tangkis, dan Atletik lari, Cabor voli itu pesertanya dari umum sedangkan bulu tangkis dan atletik lari kita ambil dari pelajar,” ucapnya.

Baca Juga:  Lestarikan Budaya Lokal, Bupati Tamba Buka Lomba Bercerita dan Pidato Bahasa Bali

Selain mencari bibit-bibit muda untuk menjadi atlet, Komang Trilaksmana mengungkapkan kejuaraan ini juga untuk mempererat silaturahmi antar pemain, warga serta Pemerintah Daerah.

“Selamat kepada tim pemain yang berhasil meraih juara pada kejuaraan kali ini. Bagi tim yang belum beruntung, jangan kecewa, teruslah berlatih,” ungkapnya.

Lebih lanjut pihaknya berharap kejuaraan tarkam yang diselenggarakan saat ini dapat terus berlanjut tahun ke tahun dan melibatkan lebih banyak cabang olahraga.

Baca Juga:  Pemkab Jembrana Gelar Seleksi Liga Surfing Indonesia di Pantai Yehsumbul

“Semoga tahun depan kejuaraan Tarkam ini dapat berlanjut dan mempertandingkan lebih banyak cabor olahraga,” pungkasnya.(ang/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments