UPDATEBALI.com, TABANAN – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Bunda PAUD Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, meresmikan Lintasan Kereta Bermain di Taman Bung Karno, Senin, 23 September 2024.
Acara tersebut juga diisi dengan Gerakan Makan Ikan, melibatkan Anak PAUD dan TK di Tabanan. Peresmian dihadiri oleh Sekda, Asisten Setda Tabanan, Kepala Perangkat Daerah, Camat, dan pimpinan instansi vertikal.
Pembangunan lintasan sepanjang 400 meter ini merupakan hasil kolaborasi Pemerintah Kabupaten Tabanan dengan Bank BPD Bali melalui program CSR, memakan waktu 60 hari dari 14 Juni hingga 12 Agustus 2024.
Bupati Sanjaya menekankan pentingnya pendidikan anak usia dini dan berkomitmen untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi anak-anak.
Ia berharap keberadaan kereta bermain ini tidak hanya menjadi ruang interaksi sosial, tetapi juga menjadi ikon baru bagi Tabanan.
Pemerintah Kabupaten juga meluncurkan kampanye Gerakan Makan Ikan (Gemarikan) untuk meningkatkan gizi anak-anak dan mengurangi angka stunting. Sebanyak 225 paket ikan dibagikan secara simbolis kepada perwakilan.
Bunda Rai menambahkan pentingnya ruang bermain terbuka dan mengajak masyarakat untuk menjaga fasilitas tersebut agar dapat dimanfaatkan dengan baik. (den/ub)