UPDATEBALI.com, TABANAN – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., menghadiri acara pengukuhan dan pelantikan pengurus Serikat Media Siber Seluruh Indonesia (SMSI) Kabupaten Tabanan periode 2024-2027.
Acara yang berlangsung pada Jumat, 20 Desember 2024 ini digelar di Ruang Rapat Utama Jayaning Singasana Kabupaten Tabanan dan dihadiri sejumlah pejabat penting, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Tabanan yang diwakili oleh Ketua Komisi II, Plt Asisten II, perwakilan dari OPD, jajaran Forkopimda, serta Badan Otonom Literasi Nayaka Tattwa.
Pelantikan pengurus SMSI ini menjadi momen bersejarah bagi dunia pers di Tabanan. Dalam sambutannya, Bupati Sanjaya menyampaikan apresiasi mendalam terhadap peran strategis SMSI dalam mendukung perkembangan media siber yang profesional dan bertanggung jawab di era disrupsi teknologi informasi.
“Hari ini merupakan momentum penting bagi dunia pers, khususnya di Kabupaten Tabanan. SMSI memiliki peran strategis dalam mendorong perkembangan industri media yang profesional, bertanggung jawab, dan adaptif terhadap perkembangan teknologi,” ujar Sanjaya.
Bupati juga menyoroti relevansi SMSI dalam menghadapi tantangan besar media konvensional akibat perubahan teknologi informasi. Ia berharap kepengurusan SMSI yang baru dapat memperkuat peran media siber sebagai mitra pemerintah dalam mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Tabanan.
“Mari kita bersama-sama membangun Tabanan dengan niat dan tujuan yang baik. Program Tabanan Aman, Unggul, dan Madani kiranya dapat menjadi inspirasi bagi SMSI untuk terus berkarya. Pemerintah akan mendukung penuh langkah-langkah positif dari SMSI,” tambah Sanjaya.
Sementara itu, Ketua SMSI Provinsi Bali, Emanuel Dewata Oja, dalam sambutannya, menegaskan bahwa SMSI hadir bukan sebagai ancaman, tetapi sebagai mitra pemerintah dan masyarakat.
“SMSI adalah organisasi perusahaan pers yang kooperatif, edukatif, dan diakui oleh pemerintah sebagai konstituen Dewan Pers,” tegas Emanuel.
Ia juga menyampaikan harapan besar agar langkah-langkah yang diambil SMSI Kabupaten Tabanan dapat memberikan manfaat nyata, terutama bagi generasi muda.
“Keberadaan SMSI diharapkan semakin dirasakan manfaatnya, didukung oleh masyarakat, pemerintah, dan para pemangku kepentingan lainnya. Kami juga merencanakan menjadikan literasi media sebagai agenda tetap pada tahun mendatang,” imbuh Emanuel.
Acara ini menegaskan pentingnya kolaborasi antara SMSI dan pemerintah dalam membangun ekosistem media yang positif, sekaligus mendukung pembangunan Kabupaten Tabanan yang berlandaskan nilai-nilai kemajuan dan kemanusiaan. (den/ub)