UPDATEBALI.com, TABANAN – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M, bersama sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat, menghadiri acara Peluncuran Tahapan, Jingle, dan Maskot Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tabanan Tahun 2024.
Acara ini berlangsung meriah di Panggung Terbuka Garuda Wisnu Singasana, Taman Bung Karno – Tabanan, pada hari Minggu 16 Juni 2024.
Turut hadir dalam acara ini Ketua DPRD Kabupaten Tabanan, I Made Dirga, Ketua KPU Provinsi Bali, Ketua KPU Tabanan, serta jajaran Forkopimda Kabupaten Tabanan, Ida Cokorda Anglurah Tabanan, para Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Tabanan, Ketua Bawaslu Tabanan, Camat se-Kabupaten Tabanan, Kepala Desa se-Kabupaten Tabanan, dan undangan terkait lainnya. Acara dibuka dengan berbagai penampilan hiburan seperti opening dalang, okokan, parade duta demokrasi, dan berbagai pertunjukan lainnya.
Acara peluncuran ini ditandai dengan pemukulan gong sebanyak lima kali oleh Ketua KPU Tabanan, diiringi tabuh kebyar, dan jingle resmi Pilkada Tabanan 2024. Kegiatan ini juga menjadi momen sosialisasi yang penting bagi KPU Tabanan untuk memastikan partisipasi aktif masyarakat dalam pemilihan kepala daerah yang akan berlangsung pada 27 November 2024 mendatang.
Dalam sambutannya, Bupati Sanjaya mengapresiasi KPU Kabupaten Tabanan atas kinerja yang telah sukses dalam penyelenggaraan pemilu di Kabupaten Tabanan setiap tahunnya. Ia berharap agar KPU Tabanan dapat menjalankan tugasnya dengan baik, didukung oleh semua pihak terkait seperti Bawaslu, kepolisian, TNI, lembaga adat, dan organisasi kemasyarakatan lainnya. Sanjaya juga mengajak semua pihak untuk bersinergi dalam memastikan jalannya pemilu dengan lancar dan berkualitas.
“Saya sangat berharap pemilukada ini dapat dilaksanakan dengan baik, dengan masyarakat yang hidup rukun dan saling mendukung, serta menghasilkan pemimpin yang berkualitas untuk Kabupaten Tabanan,” ujar Sanjaya.
Ketua KPU Bali, Dewa Agung Gede Lidartawan, juga memberikan apresiasi atas respons cepat pemerintah Kabupaten Tabanan dalam mendukung kesuksesan pelaksanaan pemilu sebelumnya. Sedangkan Ketua KPU Tabanan, Wayan Suwitra, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam suksesnya pemilu 2024, serta menegaskan komitmen untuk mencapai partisipasi masyarakat sebesar 85% pada pemilu berikutnya.
Acara peluncuran tahapan, jingle, dan maskot Pilkada Tabanan 2024 ini diharapkan dapat membangkitkan semangat demokrasi dan kesadaran politik di kalangan masyarakat, serta memastikan bahwa proses pemilihan kepala daerah berlangsung dengan transparan, adil, dan berkualitas.(den/ub)