Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBaliBupati Sedana Arta Pimpin Peringatan HUT Kota Bangli ke-820 Bertemakan 'Bangli Ne...

Bupati Sedana Arta Pimpin Peringatan HUT Kota Bangli ke-820 Bertemakan ‘Bangli Ne Bro’

UPDATEBALI.com, BANGLIBupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta, memimpin dengan megah Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Kota Bangli yang ke-820, yang berlangsung di Alun-alun Kota Bangli pada Jumat 10 Maret 2024.

Acara yang dihadiri oleh berbagai tokoh dan unsur penting di Kabupaten Bangli ini mengambil tema “Bangli Ne Bro” (Brave, Rise, dan Optimistic).

Dalam sambutannya, Sedana Arta membacakan sambutan PJ Gubernur Bali yang menyatakan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada para pendiri dan pejuang yang telah berjasa besar dalam membangun Kabupaten Bangli.

Baca Juga:  Bupati Sedana Arta Dampingi Gubernur Bali Resmikan Tiga Gedung Baru di Kabupaten Bangli

“Selamat hari jadi Kabupaten Bangli yang ke-820, diiringi doa dan harapan semoga Bangli terus tumbuh dan berkembang menjadi kota yang maju, unggul, dan berbudaya,” ujar PJ Gubernur Bali saat dibacakan Bupati Bangli.

Acara peringatan ini juga disemarakkan dengan Parada Agung dari siswa-siswi SD, SMP, dan SMA/SMK se Kabupaten Bangli yang menampilkan tiga tarian kolosal, yaitu Janger, Pragment Kang Cing Wie, dan Profile Pelajar Pancasila. Selain itu, dibuka juga Best Education Achievement Fair (BEAF) oleh Sedana Arta, yang menampilkan berbagai macam karya seni dan kerajinan dari siswa SD dan SMP se Kabupaten Bangli.

Baca Juga:  Universitas Udayana Terima Kunjungan Studi Banding Tim SPI Universitas Negeri Manado

Dalam wawancaranya, Bupati Sedana Arta menjelaskan bahwa selama periode peringatan HUT Kota Bangli hingga 17 Mei, berbagai acara seperti konser musik dan parade budaya dari setiap kecamatan turut memeriahkan perayaan tersebut. Malam terakhir akan dimeriahkan oleh penampilan artis nasional, Virgoun.

“Tema ‘Berani Bangkit dan Optimis’ diambil untuk menggambarkan semangat pemerintah Kabupaten Bangli dalam memajukan daerah ini dari segala sektor. Harapan kami, seluruh masyarakat Bangli semakin solid dan bersatu untuk membangun Bangli yang kita cintai,” tutupnya dengan penuh semangat.(yud/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments