UPDATEBALI.com, BADUNG – Dalam upaya untuk memastikan kelancaran dan kesuksesan Pemilu serentak tahun 2024, Bupati Nyoman Giri Prasta beserta jajaran Forkopimda Badung dan sejumlah pejabat terkait Pemkab Badung melakukan pengecekan kesiapan sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) di wilayah Kabupaten Badung.
Kunjungan tersebut dilakukan pada Selasa, 13 Februari 2023, menjelang pelaksanaan pemungutan suara yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024.
Sejumlah TPS yang menjadi fokus pengecekan meliputi TPS 49 Banjar Gaji Dalung, TPS 6 Gedung Wiswa Budaya Kelurahan Legian, TPS 13 Banjar Temacun Kelurahan Kuta, TPS 54, 55, 56 Banjar Mumbul Kelurahan Benoa, serta TPS 19 dan 20 Banjar Tebe Kelurahan Jimbaran.
Bupati Giri Prasta menyampaikan bahwa setelah pengecekan mendetail di lapangan, TPS yang dikunjungi telah siap sepenuhnya untuk menggelar pemilihan Presiden, DPR RI, DPD RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten.
“Saya yakin Kabupaten Badung telah siap dengan baik untuk pelaksanaan Pemilu,” ujar Bupati Giri Prasta dalam wawancara di Gedung Wiswa Budaya Legian.
Beliau menekankan bahwa kesiapan ini dapat tercapai berkat kerja sama yang baik antara Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dari tingkat pusat hingga tingkat kabupaten.
Selain itu, anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di setiap TPS juga dinilai telah siap untuk menjalankan tugasnya demi kesuksesan penyelenggaraan Pemilu.
Bupati Giri Prasta juga memastikan bahwa proses pemungutan suara di Kabupaten Badung akan berlangsung tanpa intimidasi, sehingga dapat terwujud Pemilu yang langsung, umum, bebas, dan rahasia.
Beliau juga mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Badung untuk memilih dengan penuh kesadaran, menyadari bahwa lima menit di bilik suara akan menentukan masa depan bangsa dan negara selama lima tahun ke depan. (den/ub)