UPDATEBALI.com, BULELENG – Kembali munculnya tangkapan layar akun WhatsApp yang mengaku sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng, Bapak Drs. Gede Suyasa, M.Pd, telah menjadi perhatian serius. Laporan langsung kepada Tim internal CSIRT Buleleng mengkonfirmasi penyebaran ulang hoaks tersebut.
Dalam penelusuran cek fakta yang dilakukan oleh tim Updatebali.com menegaskan bahwa akun WhatsApp dengan nomor 0815328859020 yang menampilkan foto yang disebutkan, BUKAN merupakan akun resmi milik Bapak Sekda Buleleng. Akun tersebut hanyalah mencatut atau memanfaatkan foto yang tersedia di media sosial atau situs web Dinas.
Dinas Kominfosanti Buleleng mengimbau jika masyarakat menerima pesan dari akun tersebut, untuk segera menyimpan tangkapan layar dan melaporkannya kepada kami, serta mengabaikannya. Modus operandi yang sering digunakan adalah dengan membangun komunikasi terlebih dahulu sebelum melakukan penipuan yang mengatasnamakan Bapak Sekda Buleleng.
Dinas Kominfosanti Buleleng mengingatkan semua pihak, dari orang terdekat hingga masyarakat umum, untuk waspada terhadap kemungkinan munculnya akun WhatsApp baru yang mengaku sebagai pimpinan atau pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Buleleng, bahkan sampai ke tingkat Perbekel/Lurah. Disarankan untuk selalu melakukan konfirmasi terlebih dahulu, baik kepada kami langsung atau kepada jajaran di Pemerintah Kabupaten Buleleng.
Dinas Kominfosanti Buleleng menghimbau kepada semua sahabat Buleleng agar selalu berhati-hati dan mengutamakan konfirmasi saat menerima pesan atau chat melalui akun WhatsApp yang tidak dikenal. Jangan mudah percaya pada akun yang mengatasnamakan pimpinan atau pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Buleleng.(ub)
https://www.instagram.com/p/C3rf5NDx2pN/?igsh=dnRsNmQ2ejN3NXFp