UPDATEBALI.com, BULELENG – Seorang pengendara sepeda motor berinisial Gusti Made EA (24) meninggal dunia usai mengalami kecelakaan lalu lintas di Kilometer 20,500 Jalan Diponegoro, Kelurahan/Kecamatan Seririt, Buleleng, pada Senin 7 April 2025, sekitar pukul 09.00 Wita.
Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Darma Diatmika mengatakan, kecelakaan melibatkan satu buah mobil jenis Isuzu Dk 7978 UA dikendarai Gede M (57) asal Banjar Dinas Kelod, Desa/Kecamatan Busungbiu, Buleleng dan satu buah sepeda motor Yamaha NMAX DK 2113 FAM dikendarai Gusti Made EA asal Desa Banjar Asem, Kecamatan Seririt, Buleleng.
Kecelakaan ini bermula saat mobil Isuzu datang dari arah selatan dan langsung berbelok ke kanan, namun disaat bersamaan datang sepeda motor yang dikemudikan Gusti Made dari arah barat menuju ke timur. Sontak sepeda motor langsung menghantam mobil Isuzu tersebut.
“Benar, saat itu korban langsung dilarikan ke rumah sakit oleh warga untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut,” Kata AKP Darma.
Akibat kecelakaan tersebut, Gusti Made yang sempat dilarikan ke Rumah Sakit Santhi Graha Seririt dinyatakan meninggal dunia oleh tim medis akibat mengalami lebam pada bagian telinga kanan dan sakit pada bagian dada. Sementara sopir Isuzu masih dalam kondisi sehat.
“Kecelakaan tersebut mengakibatkan satu orang meninggal dunia yakni pengendara sepeda motor. Saat ini sudah dilakukan proses olah TKP dan masih ditangani. pihak keluarga sudah dihubungi dan jenazah sudah dibawa ke rumah duka,” Tandas dia.(dna/ub)