Jumat, Maret 14, 2025
BerandaBaliPLN Terang Berkah Ramadhan, 1.000 Paket Sembako Habis dalam Satu Jam

PLN Terang Berkah Ramadhan, 1.000 Paket Sembako Habis dalam Satu Jam

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Suasana berbeda tampak di Lapangan Taman Kota Lumintang, Denpasar, Jumat, 14 Maret 2025 pagi. Sejak pukul 06.00 WITA, ratusan warga telah memadati area tersebut untuk mengikuti kegiatan PLN Terang Berkah Ramadhan.

Acara ini menghadirkan pasar murah yang menyediakan 1.000 paket sembako seharga Rp50.000, yang langsung diserbu masyarakat dari berbagai kalangan.

Kegiatan ini diawali dengan senam bersama yang diikuti dengan antusias oleh warga. Tak lama setelahnya, pembagian kupon untuk penukaran paket sembako dimulai. Dalam waktu satu jam, seluruh paket yang disediakan telah habis terjual. Suasana penuh syukur dan kebersamaan pun terasa di antara para peserta yang berhasil mendapatkan paket kebutuhan pokok tersebut.

Baca Juga:  Wabup Badung Gelar Silaturahmi dengan Atlet Pelatnas Sea Games XXXII

Di antara warga yang hadir, tampak pengemudi transportasi online, ibu-ibu penyapu jalan dari Desa Dauh Puri Kaja, serta kelompok majelis taklim dari berbagai wilayah di Denpasar. Salah seorang warga, Tarsono, yang tinggal di Jl. Hasanudin, mengaku sangat terbantu dengan adanya program ini.

“Dengan harga yang sangat terjangkau, kami bisa mendapatkan sembako berkualitas. Program ini benar-benar meringankan beban kami di tengah naiknya harga bahan pokok,” ujarnya dengan wajah gembira.

Baca Juga:  Terbukti Andal, PLN Catat Rekor Peningkatan Beban Puncak Listrik di Bali Selama Libur Lebaran

Senada dengan Tarsono, Tuti, warga Jl. Gunung Agung, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada PLN.

“Saya mengetahui acara ini dari teman, dan langsung datang pagi-pagi karena memang butuh sembako murah. Program seperti ini sangat membantu kami, semoga terus berlanjut,” katanya.

General Manager PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Bali, Eric Rossi Priyo Nugroho, menjelaskan bahwa PLN Terang Berkah Ramadhan bukan sekadar kegiatan sosial, melainkan bagian dari program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PLN.

“Dana yang terkumpul dari penjualan sembako ini akan digunakan untuk pemasangan sambungan listrik gratis bagi fasilitas umum yang membutuhkan, seperti sekolah, puskesmas, posyandu, rumah ibadah, dan panti sosial,” jelasnya.

Baca Juga:  Jadi Ujung Tombak Penurunan Emisi di RI, Ini Upaya PLN Jaga Kelestarian Bumi

Eric juga menekankan bahwa kegiatan ini sejalan dengan semangat berbagi di bulan suci Ramadhan.

“Kami berharap acara ini tidak hanya membawa manfaat secara ekonomi bagi masyarakat, tetapi juga mempererat kebersamaan dan keberkahan di bulan Ramadhan,” tambahnya.

Dengan antusiasme tinggi dari masyarakat, PLN Terang Berkah Ramadhan diharapkan dapat menjadi program rutin yang terus memberikan manfaat bagi warga yang membutuhkan.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments