Minggu, April 27, 2025
BerandaBaliPolda Bali Persiapkan Langkah Strategis Jelang Pilkada 2024 untuk Jaga Kamtibmas

Polda Bali Persiapkan Langkah Strategis Jelang Pilkada 2024 untuk Jaga Kamtibmas

UPDATEBALI.com, DENPASARPolda Bali mengambil langkah-langkah strategis dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) jelang Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Bali 2024, demikian terungkap dalam ramah tamah Polda Bali dengan Jurnalis Media Online di Denpasar, pada Rabu, 4 September 2024.

Salah satu upaya utama yang dilakukan adalah pemetaan wilayah dan penempatan personel keamanan di berbagai daerah di Bali.

AKBP I Wayan Sumara, S.Sos., M.Si., Kasubdit I Direktorat Intelkam Polda Bali, mengungkapkan bahwa hingga saat ini, Polda Bali belum menetapkan wilayah yang paling rawan. Hal ini dikarenakan proses pemetaan masih berlangsung.

Baca Juga:  DWP Se-Provinsi Bali Adakan Pertemuan Rutin di Kabupaten Badung

“Namun, mengingat ini adalah Pilkada, semua wilayah memiliki potensi kerawanan yang sama. Oleh karena itu, pimpinan telah memutuskan untuk menempatkan personel di daerah ujung barat dan ujung timur Bali. Tambahan personel juga akan disiagakan di wilayah Karangasem, Klungkung, Bangli, Tabanan, Buleleng, dan Jembrana,” jelas AKBP I Wayan Sumara.

Ia juga menekankan bahwa situasi politik yang dinamis membuat wilayah yang sebelumnya dianggap rawan, mungkin kini tidak lagi demikian.

Baca Juga:  Polda Bali Kerahkan Ribuan Personel demi Amankan Natal dan Tahun Baru 2022

“Politik itu sangat dinamis. Hasil pemilu sebelumnya kami jadikan sebagai indikator, namun pendekatan kepada masyarakat tetap dilakukan untuk memastikan situasi tetap kondusif,” tambahnya.

Pendekatan ini dilakukan melalui sistem calling atau pendekatan personal terhadap pendukung partai-partai yang telah terkoalisi. Menurut AKBP I Wayan Sumara, pendekatan ini sangat penting untuk mencegah potensi masalah, terutama saat kampanye dan pencoblosan.

“Saat ini, hanya ada satu calon independen di Karangasem yang sudah memenuhi syarat dan dapat mendaftarkan diri. Namun, pemetaan wilayah yang rawan masih terus dilakukan untuk memastikan keamanan selama proses Pilkada,” tutupnya.

Baca Juga:  Pjs Bupati Jembrana I Ketut Sukra Negara Pimpin Rapat Antisipasi Keamanan Pilkada 2024

Sementara itu perwakilan dari PWI Bali, Arief Wibosono mengungkapkan media akan selalu mendorong dan berpatisipasi agar jalannya pilkada di Bali dapat berjalan lancar dan aman.

Polda Bali terus berkomitmen untuk memastikan bahwa Pilkada 2024 berlangsung dengan aman dan lancar, demi terciptanya situasi yang kondusif di seluruh wilayah Bali.(yud/ub)

BERITA TERKAIT

Most Popular

Recent Comments