Senin, Maret 10, 2025
BerandaBaliAdaptasi Era Digital, Humas Pemprov Bali Dapatkan Bimbingan Teknis Mobile Journalism dan...

Adaptasi Era Digital, Humas Pemprov Bali Dapatkan Bimbingan Teknis Mobile Journalism dan Storytelling

UPDATEBALI.com, DENPASAR – Dalam upaya meningkatkan kemampuan Humas pemerintah di Era Digitalisasi, Dimas Aditya Nugraha, Ketua Tim Audiovisual dan Media Sosial di Direktorat Pengelolaan Media Kominfo RI, menekankan pentingnya adaptasi terhadap tren jurnalisme modern yang kini lebih mengutamakan penggunaan data dan teknologi.

Hal ini disampaikan saat membuka kegiatan Bimbingan Teknis kepada Petugas Humas lingkup Pemerintah Provinsi Bali serta Pemerintah Kabupaten/Kota Se-Bali, yang berlangsung di Zodiac XII Coffee & Eatery, Denpasar, Kamis 22 Agustus 2024.

Dalam sambutannya, Dimas mengungkapkan bahwa tren jurnalisme telah mengalami perubahan signifikan, dari jurnalisme kutipan menuju data jurnalisme, di mana analisis data statistik menjadi komponen utama dalam penyampaian informasi. Ia juga menyoroti peran penting teknologi dalam produksi konten, dengan kemajuan yang memungkinkan siapa saja untuk membuat konten berkualitas melalui perangkat mobile, atau yang dikenal dengan istilah mobile journalism.

Baca Juga:  Vaksinasi COVID-19 Usia 6-11 Tahun Sudah 100 persen

Untuk menghadapi tantangan ini, Dimas menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk meningkatkan kapasitas para pegawai pemerintah daerah dan masyarakat umum dalam memproduksi konten yang efektif dan berbasis data.

“Program pelatihan kali ini meliputi pengenalan mobile journalism, cara menganalisis data, dan mengoptimalkan storytelling dalam konten. Pelatihan ini baru berada di tingkat dasar, namun rencananya akan kita kembangkan lebih lanjut, termasuk pelatihan vlogging dan produksi talk show yang lebih kompleks,” jelasnya.

Baca Juga:  Jadi Kampus Terpopuler Tahun 2022, ITB STIKOM Bali kini Tampil Sebagai Green Campus Terbaik Bali Nusra 2023

Lebih lanjut, Dimas menyebutkan rencana untuk memperluas pelatihan ini dengan lima kelas utama, yaitu infografis, video, media relations, foto, dan teks. Setiap kelas akan diikuti oleh sekitar 25 peserta untuk memastikan fokus dan hasil yang optimal.

Pada akhir sesi, Dimas berharap bahwa pelatihan yang dirancang khusus untuk para pembuat konten dan pelaku teknis ini akan mampu meningkatkan kemampuan mereka dalam menghasilkan konten berkualitas di era digital. Selain itu, pelatihan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan dalam peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Bali, khususnya dalam bidang media dan komunikasi.

Baca Juga:  Divonis 13 Tahun, Suami Bunuh Istri di Buleleng Tak Terbukti Lakukan Pembunuhan Berencana

Pelatihan yang diresmikan oleh Sekretaris Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik Provinsi Bali, I Dewa Ketut Rai Rustina, ini menjadi langkah awal yang penting dalam mempersiapkan humas pemerintahan untuk menghadapi dinamika dunia jurnalisme yang terus berkembang.(adv/ub)

BERITA TERKAIT
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments